Research Repository

Pelaksanaan Sistem Aplikasi Perizinan Seri Deli Dalam Rangka Peningkatan Pelayanan Perizinan Di Dinas Penanaman Modal Dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Deli Serdang

Show simple item record

dc.contributor.author Br.Tamba, Emalia
dc.date.accessioned 2020-06-16T04:12:16Z
dc.date.available 2020-06-16T04:12:16Z
dc.date.issued 2018-03-20
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/3520
dc.description.abstract Sistem aplikasi perizinan SERI DELI yang berbasis web tersebut diharapkan terciptanya proses pelayanan publik yang transparan, cepat serta efisien dalam pelaksanaan kegiatan pelayanan perizinan yang merupakan sebagai salah satu syarat mewujudkan keterbukaan penyelenggaraan perizinan yang ada. Dalam pengembangannya Aplikasi ini bukan saja hanya bersifat website profile yang menampilkan berbagai informasi secara statis tentang Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMPPTSP) Pemerintah Kabupaten Deli Serdang tetapi juga menyediakan berbagai informasi langsung yang terkoneksi dengan Sistem Informasi. Terdapat beberapa masalah yakni, kurangnya pengetahuan masyarakat dalam hal mendaftar izin secara online, kurangnya sarana dan prasarana yang belum memadai seperti belum lengkapnya software aplikasi dan hardware (komputer) dan masih kurangnya sumber daya manusia (pegawai) yang terampil dalam pelaksanaan sistem aplikasi perizinan SERI DELI. Pegawai Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Deli Serdang merasa kesulitan dalam pengecekan keabsahan berkas syarat-syarat pemohon yang telah mendaftar secara online. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan Sistem Aplikasi Perizinan SERI DELI dalam rangka Peningkatan Pelayanan Perizinan di Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Deli Serdang. Kemudian metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif dan pengumpulan data melalui dokumentasi tertulis dan wawancara. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pelaksanaan Sistem Aplikasi Perizinan SERI DELI dalam rangka Peningkatan Pelayanan Perizinan di Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Deli Serdang terlaksana dengan baik, maka dalam sistem aplikasi SERI DELI sangat diperlukan adanya peran serta masyarakat dalam mendukung sistem aplikasi perizinan SERI DELI, adanya sumber daya manusia yang terampil, adanya sarana dan prasarana, yaitu dengan kelengkapan sarana dan prasarana yang memadai dalam pelaksanaan aplikasi SERI DELI, dan adanya komunikasi dan interaksi antar aparatur yang melayani dengan yang dilayani.yaitu dengan memberikan pelayanan prima terhadap masyarakat dalam pengurusan perizinan en_US
dc.subject Sistem Aplikasi Perizinan Seri Deli en_US
dc.subject Peningkatan Pelayanan Perizinan Di Dinas Penanaman Modal en_US
dc.title Pelaksanaan Sistem Aplikasi Perizinan Seri Deli Dalam Rangka Peningkatan Pelayanan Perizinan Di Dinas Penanaman Modal Dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Deli Serdang en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account