Abstract:
Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Januari 2018 di Desa Teratak
Perkebunan Sei Bejangkar, Kecamatan Sei Balai, Kabupaten Batubara, yang
dilakukan secara purposive bahwa wilayah ini merupakan daerah yang memiliki
jumlah pengusaha keripik pisang gososng terbanyak yang ada di Kabupaten Batu
Bara.
Penelitian ini bertujuan untuk melihat apakah usaha keripik pisang gosong
layak untuk di usahakan dan strategi pengembangan usaha keripik pisang gosong.
Metode penarikan sampel menggunakan Sample Jenuh yaitu semua anggota
populasi diambil sebagai anggota sampel. Metode analisis data yang digunakan
analisis pendapatan, analisis kelayakan usaha (R/C, dan B/C), dan Analisis
SWOT.
Hasil penelitian diperoleh usaha keripik pisang gosong ini sangat layak
dikembangkan di daerah penelitian, karena selain keuntungannya yang besar
proses pengolahan juga cukup mudah.Dari hasil pendapatan rata-rata pelaku usaha
di daerah penelitian Rp 394.7093333/Hari
untuk satu kali produksi dalam sehari.
Didaerah penelitian usaha keripik pisang gosong mendapat R/C sebesar 1,49
sehingga R/C 1,49 > 1 dan B/C sebesar 0,49 sehingga B/C 0,49 < 1 maka usaha
keripik pisang gosong di daerah penelitian tidak layak untuk diusahakan. Strategi
pengembangan yang harus dilakukan usaha keripik pisang gosong adalah strategi
SO (Strength - Opportunities), yaitu meningkatkan jumlah produksi serta menjaga
kualitas keripik pisang gosong agar keinginan konsumen terpenuhi dan
meningkatkan penjualan (S1,3 dan O1). Menciptakan variasi rasa dari keripik
pisang gosong seperti rasa balado, dan barbeque, dan original serta
pengoptimalan kemasan dengan membuat merk pruduk, usia produksi, label halal
dan brand keripik pisang gosong agar penjualan keripik pisang gosong dapat
masuk ke pasar-pasar modern untuk memperluas perkembangan usaha (S2, dan
O2). Meningkatkan jumlah tenaga kerja dalam proses produksi untuk
meningkatkan kuantitas produksi dan menciptakan inovasi keripik pisang gosong
dan dalam usaha ini sehingga dapat menciptakan lapangan pekerjaan terhadap
masyarakat setempat (S4 dan O3).
Rekomendasi penelitian : Semoga penelitian ini dapat bermanfaat terhadap
pelaku usaha keripik pisang gosong, karena dari hasil penelitian yang saya
lakukan usaha keripik pisang gosong sangat baik kedepannya. Semoga dengan
adanya penelitian ini dapat memotivasi pelaku usaha keripik pisang gosong untuk
lebih meningkatkan produksi dalam usaha keripik pisang gosong