Abstract:
Permasalahan dalam penelitian ini adalah rendahnya aktivitas dan hasil
belajar akuntansi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah dengan
menerapkan penerapan model pembelajaran Reciprocal Tecahing menggunakan
Audiovisual dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas Xi Ips 1 SMA
Negeri 14 Medan dapat meningkatkan hasil belajar siswa.
Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK)
yang telah dilakukan dalam dua siklus. Penelitian ini dilaksanakan di kelas XI Ips
1 SMA Negeri 14 Medan tahun ajaran 2016/2017 yang beralamat Jl. Pelajar
Timur Gg Darmo. Adapun pelaksanaan waktu penelitian ini dilakukan pada bulan
Febuari sampai dengan Maret.
Dari hasil penelitian diperoleh data nilai rata-rata hasil belajar siswa pada
Siklus I dengan menerapkan model pembelajaran Reciprocal Teaching adalah
43,33% atau sama dengan 13 siswa yang tuntas. Sedangkan di siklus II
mengalami peningkatan menjadi 80% atau sama dengan 24 siswa yang tuntas.
Dan berdasarkan data hasil aktivitas belajar siswa juga mengalami peningkatan
dari siklus I ke siklus II.