Research Repository

PENERAPAN PERBUATAN TAAT HUKUM KERJA KARYAWAN DI PT. SURVEYOR INDONESIA GUNA MENAIKAN TINGKAT KESEJATERAAN MENURUT UU NO. 13 TAHUN 2003

Show simple item record

dc.contributor.author NOVIKA, ARDHANI
dc.date.accessioned 2023-10-12T02:22:47Z
dc.date.available 2023-10-12T02:22:47Z
dc.date.issued 2023-09-21
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/21515
dc.description.abstract Salah satu latar belakang lahirnya Undang-undang Nomor 13 Tahun 2003 Tentang Ketenagakerjaan adalah karena beberapa peraturan perundang-undangan yang berlaku selama ini menempatkan pekerja pada posisi yang kurang menguntungkan dalam pelayanan penempatan tenaga kerja dan sistem hubungan industrial yang menonjolkan perbedaan kedudukan dan kepentingan sehingga dipandang sudah tidak sesuai lagi dengan kebutuhan masa kini dan tuntutan masa yang akan datang. Pemerintah mengeluarkan Undang-undang tentang Ketenagakerjaan yang berlaku saat ini yaitu Undang-undang No. 13 Tahun 2003 mengenai perlindungan bagi pekerja/buruh secara umum dalam Undang-undang tersebut diatur mengenai perlindungan terhadap penyandang cacat, perlindungan terhadap perempuan, perlindungan terhadap waktu kerja, keselamatan dan kesehatan kerja, juga perlindungan dalam hal pengupahan dan dalam hal kesejahteraan. Jenis penelitian ini adalah empiris. Yang dimaksud penelitian empiris adalah penelitian yang pada awalnya adalah data sekunder, untuk kemudian dilanjutkan dengan penelitian terhadap data primer di lapangan atau terhadap masyarakat. Dikeluarkannya Undang-undang Nomor 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan merupakan jawaban atas political will pemerintah dalam lapangan hukum ketenagakerjaan yang mempunyai tujuan luhur bagi perlindungan hukum terhadap tenaga kerja dalam hal: Memberdayakan dan mendayagunakan tenaga kerja secara optimal dan manusiawi, Mewujudkan pemerataan kesempatam kerja dan penyediaan tenaga kerja yang sesuai dengan kebutuhan pembangunan nasional dan daerah, Memberikan perlindungan kepada tenaga kerja dalam mewujudkan kesejahteraan, Meningkatkan kesejahteraan tenaga kerja dan keluarganya. Berdasarkan hasil penelitan dipahami bahwa penerapan perbuatan taat hukum kerja karyawan di PT.Surveyor Indonesia sudah berjalan dengan lancar dan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang di atur dalam Undang-Undang Nomor 13 Tahun 13, penelitian ini bertujuan untuk memberikan perlindungan terhadap pekerja dalam memenuhi hak-haknya untuk menuju kesejahteraan. en_US
dc.subject Pekerja en_US
dc.subject Perlindungan Hukum en_US
dc.subject Kesejahteraan en_US
dc.title PENERAPAN PERBUATAN TAAT HUKUM KERJA KARYAWAN DI PT. SURVEYOR INDONESIA GUNA MENAIKAN TINGKAT KESEJATERAAN MENURUT UU NO. 13 TAHUN 2003 en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account