Research Repository

Tinjauan Kriminologi Atas Tindak Pidana Orang Yang Menyamar Sebagai Polisi (Polisi Gadungan) (Studi Di Polres Belawan)

Show simple item record

dc.contributor.author Fahriza, Muhammad
dc.date.accessioned 2021-06-03T07:43:06Z
dc.date.available 2021-06-03T07:43:06Z
dc.date.issued 2021-04-10
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/15130
dc.description.abstract Hukum pidana adalah sebagian daripada keseluruhan hukum yang berlaku di suatu Negara, yang mengadakan dasar–dasar dan aturan–aturan untuk menentukan perbuatan–perbuatan mana yang tidak boleh dilakukan, yang dilarang, dengan disertai ancaman atau sanski yang berupa pidana tertentu bagi barang siapa melanggar larangan tersebut. Kriminologi merupakan salah satu bagian dari lingkup bidang hukum pidana, termasuk dalam kajiannya terhadap sebab alasan dan skema dari keberlangsungan tindak pidana. Hal tersebut seperti yang terlihat dalam upaya mengulas mengenai tindak pidana orang yang menyamar sebagai polisi pada penelitian ini. Penelitian ini merupakan penelitian yuridis empiris, dimana data primer menjadi sumber utama yang disandingkan dengan data sekunder dan data tersier. Pada penelitian ini bersifat deskriptif, yang dilangsungkan dengan menggunakan alat pengumpul data melalui wawancara hingga penelusuran pada literasi-literasi terkait secara offline maupun online. Keseluruhan data tersebut kemudian diolah dan analisis melalui metode analisis kualitatif guna menemukan jawaban atas permasalahan pada penelitian yang dilangsungkan. Berdasarkan hasil penelitian terhadap tinjauan kriminologi atas tindak pidana orang yang menyamar sebagai polisi didapati, modus yang dilakukan orang yang menyamar sebagai polisi (polisi gadungan) dalam melakukan aksinya dengan cara berpura-pura menjadi seorang petugas kepolisian digunakan pelaku untuk menjalankan aksi penipuan dan pemerasan serta pencurian terhadap korbannya. Faktor penyebab orang yang menyamar sebagai polisi (polisi gadungan) dalam melakukan aksinya Faktor ekonomi, Faktor sarana dan prasarana, Faktor masyarakat, Faktor sosial budaya, Faktor Personal dari pelaku. Upaya penanggulangan yang dilakukan pihak kepolisian terhadap pelaku tindak pidana orang yang menyamar sebagai polisi (polisi gadungan) melalui upaya penanggulangan secara pre-emtif, secara preventif dan upaya secara represif yang dilakukan oleh polres pelabuhan belawan sumatera utara melalui penegakan hukum. en_US
dc.publisher UMSU en_US
dc.subject Kriminologi en_US
dc.subject Pidana en_US
dc.subject Penipuan en_US
dc.title Tinjauan Kriminologi Atas Tindak Pidana Orang Yang Menyamar Sebagai Polisi (Polisi Gadungan) (Studi Di Polres Belawan) en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account