Research Repository

Tindak Pidana Illegal Fishing Dengan Bahan Kimia Di Perairan Belawan (Studi pada DITPOLAIRUD POLDA Sumatera Utara)

Show simple item record

dc.contributor.author Sinurat, Wandi Haposan
dc.date.accessioned 2020-03-01T08:47:44Z
dc.date.available 2020-03-01T08:47:44Z
dc.date.issued 2019-10-04
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/1158
dc.description.abstract Perikanan adalah semua kegiatan yang berhubungan dengan pengelolaan dan pemanfaatan sumber daya ikan dan lingkungannya mulai dari praproduksi, produksi, pengolahan sampai dengan pemasaran, yang dilaksanakan dalam suatu sistem bisnis perikanan. Perikanan merupakan salah satu kegiatan yang banyak dilakukan di wilayah Indonesia diakibatkan Indonesia merupakan salah satu bentuk Negara Kepulauan terbesar di dunia. Namun dalam pelaksanaannya saat ini, banyak kegiatan perikanan yang menyalahi aturan-aturan yang telah ditetapkan Pemerintah Republik Indonesia. Salah satu bentuk kejahatan yang bertentangan dengan aturan tersebut adalah tindakan illegal fishing menggunakan bahan kimia. Hal ini tidak terlepas dari mudahnya didapatkan bahan-bahan kimia tersebut oleh oknum nelayan. Bagi oknum pelaku, tindakan Illegal fishingi merupakan cara yang mudah untuk meningkatkan jumlah hasil tangkapan ketika melaut. Tetapi kemudian dampak yang timbul akibat penggunaan bahan kimia tersebut diantaranya adalah kerusakan terhadap ekosistem yang ada pada lingkungan laut. Penelitian ini merupakan penelitian hukum empiris atau disebut juga penelitian sosiologis yang bersifat sifat deskriptif. Data Primer, sekunder diperoleh dan diolah menggunakan alat pengumpul data dan dianalisis secara kualitatif demi menghasilkan gambaran hasil berupa kesimpulan pada akhir penelitian nantinya. Berdasarkan hasil penelitian diketahui atas tindakan illegal fishing tersebut, telah banyak menyebabkan kerugian-kerugian khususnya terhadap lingkungan perairan laut di Indonesia. Modus yang terjadi atas tindakan Illegal fishing di perairan belawan antara lain menggunakan bahan kimia beruma potasium, magnesium, hingga amonium nitrat. Dalam hal ini penegakan hukum telah dilakuan khususnya oleh DITPOLAIRUD POLDA Sumatera Utara dalam menangani perkara tindakan Illegal fishing menggunakan bahan kimia tersebut. langkah penanggulangan melalui tindakan pre-emtif, preventif serta preventif telah dilakukan oleh pihak DITPOLAIRUD POLDA Sumatera Utara demi terciptanya keamanan dan ketertiban khususnya wilayah perairan laut Belawan. en_US
dc.subject Hubungan Illegal Fishing en_US
dc.subject Perikanan en_US
dc.subject Bahan Kimia en_US
dc.title Tindak Pidana Illegal Fishing Dengan Bahan Kimia Di Perairan Belawan (Studi pada DITPOLAIRUD POLDA Sumatera Utara) en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account