dc.description.abstract |
Penelitian ini dilatar belakangi oleh kurangnya kemampuan membaca peserta
didik kelas IV, hal ini terjadi karena proses pembelajaran membaca yang di
lakukan di dalam kelas kurang efektif, hal ini dapat dilihat dari nilai yang
diperoleh peserta didik pada ujian MID Semester dimana masih terdapat banyak
siswa yang mendapatkan nilai rendah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui
pengaruh metode pembelajaran guide reading terhadap kemampuan membaca
peserta didik. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Populasinya adalah
peserta didik kelas IV SD Negeri 106154 Kota Rantang yang terdiri dari dua
kelas. Pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan sampel jenuh.
Variabel bebas penelitian ini adalah metode pembelajaran Guide Reading
sedangkan untuk variabel terikat adalah kemampuan membaca peserta didik.
Pengujian hipotesis pada penelitian ini menggunakan uji Independent Sample T
Test yang didahului dengan uji homogenitas. Hasil penelitian ini menggunakan uji
hipotesis yang mendapatkan nilai signifikansi sebesar 0.000. dimana 0.000 < 0.05,
maka dapat disimpulkan bahwa Ha diterima. Sehingga dari penelitian yang
dilakukan peneliti menarik kesimpulan bahwa terdapat Pengaruh Metode
Pembelajaran Guide Reading terhadap Kemampuan Membaca Peserta Didik pada
Pembelajaran Tematik Di Kelas IV SD Negeri 106154 Kota Rantang. |
en_US |