Abstract:
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1)Apakah ada pengaruh penggunaan
lembar kerja peserta didik berbasis project based learning terhadap prestasi belajar
matematika siswa? (2)Berapa persen pengaruh penggunaan lembar kerja peserta
didik berbasis project based learning terhadap prestasi belajar matematika siswa?.
Tujuan penelitian ini adalah (1)Untuk mengetahui apakah ada pengaruh
penggunaan lembar kerja peserta didik berbasis project based learning terhadap
prestasi belajar matematika siswa (2)Untuk mengetahui Berapa persen pengaruh
penggunaan lembar kerja peserta didik berbasis project based learning terhadap
prestasi belajar matematika siswa. Teknik dan alat pengumpulan data yang
digunakan dalam penelitian ini adalah melalui tes. Dan yang menjadi sampel pada
penelitian ini adalah siswa kelas VII-B berjumlah 25 siswa.. Berdasarkan analisis
data penelitian diperoleh t hitung > ttabel yaitu 15,27 > 2,064 maka dapat disimpulkan
bahwa ada pengaruh yang signifikan penggunaan lembar kerja peserta didik
berbasis project based learning untuk meningkatkan prestasi belajar matematika
siswa. Dan besarnya pengaruh penggunaan lembar kerja peserta didik berbasis
project based learning untuk meningkatkan prestasi belajar matematika siswa
adalah 59,03 % dan sisanya sebesar 40,97 % dipengaruhi oleh faktor lain.