Abstract:
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh Lingkungan
Kerja, Kepuasan Kerja dan Organizational Citizenship Behavior terhadap kinerja
dosen pada Politeknik Ganesha Medan.
Penelitian ini menggunakan pendekatan assosiatif dan kuantitatif. Populasi dalam
penelitian ini adalah seluruh dosen tetap yayasan Politeknik Ganesha Medan,
berjumlah 38 dosen dalam pengambilan sampel menggunakan metode sample
jenuh. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah dengan teknik
Quesioner dengan menggunakan metode Likert Summated Rating. Dengan
bantuan software SPSS versi 24.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan Lingkungan Kerja,
Kepuasan kerja dan organizational Citizenship Behavior berpengaruh signifikan
terhadap kinerja dosen pada Politeknik Ganesha Medan. Hasil penelitian secara
parsial lingkungan kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja dosen pada
Politeknik Ganesha Medan. Secara parsial kepuasan kerja berpengaruh signifikan
terhadap kinerja dosen pada Politeknik Ganesha Medan. Secara parsial
organizational citizenship behavior berpengaruh signifikan terhadap kinerja dosen
pada Politeknik Ganesha Medan