dc.description.abstract |
Hasil studi kasus pada portal baja 3D menggunakan metode Koefisien
Perpindahan FEMA-356 dan metode spectrum kapasitas ATC-40 yang secara
default sudah built-in terdapat pada sofware ACI ETABS. Dalam penelitian
terdapat 2 model yaitu struktur gedung bertingkat yang memiliki pengaku (Link)
dengan Bj-34 pada Model 1 dan struktur gedung bertingkat yang memiliki
pengaku (Link) dengan Bj-41 pada Model 2 dengan komponen-komponen profil
yang sama. Hasil menunjukan nilai target perpindahan dengan FEMA 356 lebih
besar dari ATC-40 yaitu sebesar 0,6308 untuk arah x dan 0,7054 untuk arah y
pada Model 1 dengan tingkat kinerja Demage Control/SP-2. Pada Model 2 nilai
target perpindahan dengan FEMA 356 juga lebih besar dari ATC-40 yaitu sebesar
0,6442 untuk arah x dan 0,7177 untuk arah y pada Model 2 dengan tingkat kinerja
Demage Control/SP-2. Hal ini menunjukan bahwa target fungsi bangunan sebagai
gedung mall beserta apartement pada prediksi awal yaitu Lift Safety/SP-3
terpenuhi. Analisis beban dorong memberikan hasil daktilitas pada Model 1 lebih
besar dari Model 2 dengan selisih 14,5% untuk arah x dan 14,7% untuk arah y.
Hasil menunjukan bahwa Model 2 memiliki kekuatan lebih besar dikarnakan
dapat menahan gaya dorong yang lebih besar dari pada Model 1. Hal ini
dipengaruhi oleh berat mekanis link pada Model 2 yang menggunakan Bj-41
sehingga kekuatannya lebih besar dari Model 1 yang menggunakan Bj-34. |
en_US |