Abstract:
Adapun permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini adalah Penerapan Layanan Informasi Untuk Mengatasi Sikap Apatis Siswa DiKelas VIII MTs Aisyiyah Sumatera Utara berjalan dengan baik. Subjek dalam penelitian ini adalah guru bimbingan dan konseling serta siswa yang mengalami sikap apatis siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dengan menggunakan observasi, wawancara dan angket. Dari hasil analisa data dengan menggunakan observasi, wawancara, dan angket mengatasi sikap apatis siswa telah dicapai melalui dengan layanan informasi. Dengan dilakukannya layanan informasi ini pada siswa Kelas VIII MTs Aisyiyah Sumatera Utara Tahun Ajaran 2018/2019 sikap apatis siswa dapat teratasi.