Research Repository

Tinjauan Kriminologi Terhadap Pencabulan Yang Dilakukan Pada Anak (Studi Kasus Polres Langkat)

Show simple item record

dc.contributor.author Aziz, M. Haris
dc.date.accessioned 2020-11-03T03:20:41Z
dc.date.available 2020-11-03T03:20:41Z
dc.date.issued 2019-10-10
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/7021
dc.description.abstract Pencabulan adalah suatu tindak pidana yang bertentangan dan melanggar kesopanan dan kesusilaan seseorang mengenai dan yang berhubungan dengan alat kelamin atau bagian tubuh lainnya yang dapat merangsang nafsu seksual. Faktorfaktor penyebab terjadinya kejahatan pencabulan pada anak secara bersama-sama yang dilakukan adalah faktor individu, faktor lingkungan yang mendorong dia melakukan kejahatan pencabulan pada anak tersebut, juga faktor ekonomi sangat mempengaruhi diri pelaku untuk melakukan kejahatan tersebut, dikarenakan pelaku mengikuti nafsu jasmaninya yang tidak ada habisnya. Berdasarkan latar belakang masalah pada penulisan skripsi ini maka yang menjadi pokok pembahasan peneliti yaitu: Faktor terjadinya pencabulan yang dilakukan pada anak. Modus pencabulan yang dilakukan pada anak. Dan bagaimana pencegahan dan penanggulangan kejahatan pencabulan yang dilakukan pada anak. Merujuk pada rumusan masalah yang akan diteliti sebagaimana disebutkan diatas, penelitian ini diharapkan dapat memberikan faedah sebagai berikut: Secara teoritis penelitian ini diharapkan dapat menjadi salah satu sumber atau bahan pembelajaran bagi masyarakat terkait tindakan hukum pidana mengenai pencabulan terhadap anak dibawah umur. Secara praktis sebagai bentuk sumbangan saran sebagai buah pemikiran bagi pihak yang berkepentingan dalam kerangka persoalan penerapan tindak pidana pencabulan. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: Untuk mengetahui faktor apa yang menyebabkan terjadinya pencabulan yang dilakukan seorang pada anak. Untuk mengetahui modus apa yang dilakukan pada anak sehingga seorang tersebut melakukan tindak pidana pencabulan. Untuk mengetahui upaya apa yang digunakan untuk mencegah dan menanggulangi pencabulan pada anak. Upaya yang dapat dilakukan dalam mengatasi hambatan pencabulan dengan penanggulangan secara represif adalah upaya yang dilakukan oleh aparat penegak hukum, berupa penjatuhan atau pemberian pidana kepada pelaku kejahatan. Dalam hal ini dilakukan oleh kepolisian, kejaksaan pengadilan dan lembaga pemasyarakatan. Dengan cara preventif upaya ini adalah upaya yang sangat penting karena upaya ini menghimbau masyarakat agar waspada dan kepolisian juga melakukan upaya penaggulangan dengan cara berkordinasi dengan pos-pos penjagaan di daerah-daerah yang rawan terjadinya kejahatan, kepolisian juga melakukan rajia disetiap jalan-jalan yang sangat sering terjadi pencabulan. en_US
dc.subject Kriminologi en_US
dc.subject Pelaku en_US
dc.subject Pencabulan en_US
dc.subject Anak en_US
dc.title Tinjauan Kriminologi Terhadap Pencabulan Yang Dilakukan Pada Anak (Studi Kasus Polres Langkat) en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account