Abstract:
Penelitian ini bertujuan untuk melihat Untuk mengetahui bagaimana peranan
kelompok tani dalam perubahan perilaku petani ubi kayu di Desa Penombean
Kecamatan Bintang Bayu Kabupaten Serdang Bedagai dan untuk mengetahui
seberapa besar pendapatan petani ubi kayu di Desa Penombean Kecamatan Bintang
Bayu Kabupaten Serdang Bedagai.
Peranan kelompok tani dalam perubahan perilaku petani ubi di Desa
Penombean Kecamatan Bintang Bayu sangat baik yaitu pada indikator perubahan
perilaku petani (sikap, keterampilan dan pengetahuan) sebesar 70,8% berada pada
interval skor kuat, indikator karakter petani sebesar 85,6%, indikator kompetensi
penyuluhan sebesar 88,7%, indikator pengurus kelompok sebesar 86,3% dan
indikator kemandirian petani sebesar 85,6% yang berada pada interval skor sangat
kuat. Rata-rata biaya tetap yang digunakan sebagai proses produksi sebesar
Rp. 5.179.500. untuk rata-rata total biaya variabel selama produksi sebesar
Rp 2.773.289,47 dengan biaya sarana produksi Rp 991.184,21 dan biaya tenaga kerja
Rp 1.782.105,26. Rata-rata biaya total produksi ubi kayu sebesar Rp. 2.909.592,1.
Dengan biaya terbesar pada biaya variabel sebesar Rp. 2.773.289,47dan biaya tetap
sebesar Rp.136.302,63. Penerimaan usaha tani ubi kayu dihitung dari jumlah
produksi yang dikalikan dengan harga. penerimaan rata-rata petani ubi kayu sebesar
Rp 13.253.684,21. Dan untuk rata-rata pendapatan petani di Desa Penombean sebesar
Rp 10.229.382,26/panen