Abstract:
Penelitian ini dilakukan di Galeri Investasi Syariah yang berada di
Universitas Muhammadiya Sumatera Utara, tujuan dari penelitian ini adalah
untuk mengetahui pemahaman investasi saham syariah pada nasabah galeri
investasi syariah FAI UMSU dan untuk mengetahui perkembangan investasi
saham syariah dikalangan mahasiwa Universitas Muhammadiyah Sumatera
Utara. Metodologi penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif
kuantitatif.
Hasil dari penelitian ini adalah pemahaman nasabah gis tentang investasi
saham syariah masih kurang baik hal ini dapat dilihat dari hasil wawancara
penulis dengan informan dimana masih banyak dari nasabah yang belum
mengerti cara-cara bertansaksi jual beli saham syariah. Kemudian untuk
perkembangan saham syaraih di kalangan mahasiswa UMSU masih kurang
berkembnag karena masih kurangnya kesadaran dari mahasiswa untuk
berinvestasi saham syariah serta kurangnya sosialisasi yang dilakukan dari
pengurus galeri invetasi saham syariah