Research Repository

Pengaruh Kepemimpinan Situasional Dalam Meningkatkan Kinerja Karyawan Di Pt Perkebunan Nusantara Iv Desa Afdeling V Dolok Sinumbah

Show simple item record

dc.contributor.author Azurah, Rayu
dc.date.accessioned 2020-06-13T05:59:42Z
dc.date.available 2020-06-13T05:59:42Z
dc.date.issued 2018-03-15
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/3455
dc.description.abstract Kepemimpinan situasional adalah kemampuan seorang pemimpin yang mampu membaca situasi dalam memberikan intruksi, konsultasi, partisipasi dan delegasi yang digunakan untuk mempengaruhi aktivitas orang lain baik sebagai individu maupun kelompok sesuai dengan kondisi atau situasi yang terjadi pada saat itu. Kinerja adalah hasil kerja secara kualitas dan kuantitas yang dicapai seseorang dalam melakasanakan tugasnya sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan. Dengan kepemimpinan situasional yang diterapkan seorang pemimpin maka akan berpengaruh baik pada peningkatan kinerja seorang karyawan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui adanya pengaruh kepemimpinan situasional dalam meningkatkan kinerja karyawan di PT Perkebunan Nusantara IV Desa Afdeling V Dolok Sinumbah. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dengan pengolahan data kuantitatif. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan di Afdeling V Dolok Sinumbah yang berjumlah sebanyak 49 orang. Berdasarkan hasil interprestasi data penelitian dengan n=49 orang dan taraf 5% signifikan adalah rxy = 0,388 > 0,275 (r tabel product moment). Ho ditolak dan Ha diterima, dengan demikian dapat disimpulkan bahwa “Ada pengaruh kepemimpinan situasional yang signifikan dalam meningkatkan kinerja karyawan di PT Perkebunan Nusantara IV Desa Afdeling V Dolok Sinumbah”. Kemudian tingkat Korelasi antara variabel bebas (X) dengan variabel terikat (Y) berada dikategori rendah yaitu 0,20 – 0,399. Untuk mengetahui signifikan hubungan antara variabel bebas (X) dengan variabel terikat (Y) adalah dengan menggunakan uji t dengan hasil t hitung = 2,8862 > 1,67655 (t tabel). Dengan demikian diperoleh hubungan yang signifikan antara kedua variabel. Hasil presentasi pengaruh kepemimpinan situasional dalam meningkatkan kinerja karyawan adalah 15,05% sedangkan sisanya sebesar 84,95% disebabkan oleh faktor-faktor lain. Sedangkan hasil uji koefisien regresi linier menunjukkan bahwa kenaikan variabel (X) dari 18 ke 26 akan memberikan pengaruh kepada variabel (Y) dengan peningkatan dari 20,742 ke 24,534 dengan persamaan garis regresi Y = 12,21 + 0,474 (X). en_US
dc.subject kepemimpinan en_US
dc.subject kepemimpinan situasional en_US
dc.subject kinerja en_US
dc.title Pengaruh Kepemimpinan Situasional Dalam Meningkatkan Kinerja Karyawan Di Pt Perkebunan Nusantara Iv Desa Afdeling V Dolok Sinumbah en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account