Abstract:
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan juga menganalisis pengaruh
lingkungan kerja, disiplin kerja dan kompetensi terhadap kinerja pegawai pada PT.
Perkebunan Nusantara IV Regional 1. Penelitian ini menggunakan metode
kuantitatif dengan pendekatan asosiatif, yang berfokus dalam menganalisis
hubungan antara satu variabel dengan variabel lainnya dan melakukan penarikan
kesimpulan dari hasil pengujian tersebut. Dalam penelitian ini responden yang
diteliti adalah pegawai PT. Perkebunan Nusantara IV Regional 1 dengan jumlah
populasi sebanyak 280 orang dan melakukan pengambilan sampel dengan
menggunakan teknik simple random sampling dan menggunakan rumus slovin ,
dengan total 73 orang sampel. Hasil penelitian ini diketahui bahwa lingkungan kerja
memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja, disiplin kerja memiliki
pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja dan kompetensi memiliki pengaruh
positif dan signifikan terhadap kinerja. Secara keseluruhan diketahui bahwa
lingkungan kerja, disiplin kerja dan kompetensi berpengaruh signifikan terhadap
kinerja pegawai PT. Perkebunan Nusantara IV Regional 1