Research Repository

PEMANFAATAN DAUN MENGKUDU (Morinda citrifolia L.) DALAM PEMBUATAN TEH HERBAL DENGAN PENAMBAHAN DAUN KERSEN (Muntingia calabura L.)

Show simple item record

dc.contributor.author DIAN PERMATA, RAJA GUKGUK
dc.date.accessioned 2024-06-13T06:44:36Z
dc.date.available 2024-06-13T06:44:36Z
dc.date.issued 2024-03-17
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/23766
dc.description.abstract Penelitian ini berjudul “Pemanfaatan Daun Mengkudu (Morinda citrifolia L.) Dalam Pembuatan Teh Herbal Dengan Penambahan Daun Kersen (Muntingia calabura L.)” dilaksanakan dengan dibimbing oleh Bapak Misril Fuadi, S.P., M.Sc. sebagai ketua komisi pembimbing dan Bapak Ir. Sentosa Ginting, M.P. sebagai anggota komisi pembimbing. Teh herbal merupakan salah satu produk minuman tanaman herbal yang memiliki khasiat dalam membantu pengobatan suatu penyakit atau sebagai penyegar. Jika setiap hari minum teh herbal secara rutin, maka sangat bermanfaat untuk meningkatkan kesehatan bahkan bisa sebagai alternatif untuk mencegah berbagai penyakit atau sebagai pengobatan alternatif. Daun mengkudu belum dimanfaatkan secara optimal. Untuk Penganeka ragaman olahan daun mengkudu, maka salah satu alternatif olahan Daun mengkudu adalah dengan pembuatan teh. Teh herbal berbahan dasar daun kersen mengandung mengandung tanin flavonoid, saponin, memiliki efek sebagai antipiretik, analgetik, antiinflamasi, antioksidan dan antibakteri oleh karena itu banyak dimanfaatkan sebagai obat tradisional. Penelitian ini dilaksanakan di laboratorium Teknologi Hasil Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara. Penelitian Ini Menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) faktorial dengan (2) ulangan. Faktor I adalah Perbadingan Daun Mengkudu dan Daun Kersen (M) yang terdiri dari 4 taraf yaitu, M1 = 85:15%, M2 = 80:20%, M3 = 75:25% dan M4= 70:30%. Faktor II adalah Perbedaan Suhu Oven (P) yang terdiri dari 4 taraf yaitu P1 = 50°C, P2= 60°C, P3 = 70°C, P4 = 80°C. Hasil penelitian ini adalah perbandingan daun mengkudu dan daun kersen menghasilkan pengaruh berbeda sangat nyata pada taraf (p<0,01) pada parameter uji vitamin C, kadar air dan uji antioksidan. Sedangkan pada parameter uji pH, organoleptik warna, organoleptik rasa dan organoleptik aroma berbeda tidak nyata (p>0,5) Perbedaan suhu oven teh herbal menghasilkan pengaruh berbeda sangat nyata pada taraf (p<0,01) terhadap uji vitamin C, kadar air dan uji antioksidan. Sedangkan pada parameter uji pH, uji organoleptik aroma, uji organoleptik rasa dan uji organoleptik warna memberikan pengaruh yang berbeda tidak nyata (p>0,05) Interaksi antara perbandingan daun mengkudu dan daun kersen dengan perbedaan suhu oven teh herbal menghasilkan pengaruh berbeda nyata (p<0,01) terhadap uji vitamin C, kadar air dan uji antioksidan. Sedangkan pada parameter uji pH, organoleptik warna, organoleptik rasa dan aroma memberikan pengaruh yang berbeda tidak nyata (p>0,05). Perlakuan terbaik pada penelitian ini di tunjukkan pada interaksi M4P1 yaitu interaksi antara perbandingan daun mengkudu dan daun kersen sebanyak 70:30% (M4) dengan suhu oven sebesar 50°C (P1). Selain itu pada penelitian selanjutnya disarankan untuk memilih komposisi daun mengkudu dan daun kersen yang lebih bervariasi serta untuk tingkat ketelitian yang lebih baik lagi sebaiknya lamanya waktu pengeringan juga dijadikan sebagai parameter atau perlakuan dalam penelitian. en_US
dc.subject Agroteknologi en_US
dc.title PEMANFAATAN DAUN MENGKUDU (Morinda citrifolia L.) DALAM PEMBUATAN TEH HERBAL DENGAN PENAMBAHAN DAUN KERSEN (Muntingia calabura L.) en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account