Abstract:
Layanan bimbingan kelompok dengan teknik simulasi merupakan kegiatan
memberikan informasi yang dilakukan kepada sekelompok individu untuk
membantu para peserta didik memperoleh bahan dari konselor atau guru
pembimbing melalui cara akan dilakukan mengenai strategi untuk perubahan
tingkah laku sendiri dalam mengatur perilaku yang dimiliki oleh individu agar
individu lebih aktif yang bermanfaat untuk diri sendiri, keluarga dan masyarakat.
Kecerdasan emosi adalah pemahaman mengenai cara individu bersosialisasi,
menghargai orang dan mampu mengontrol diri sendiri. Layanan bimbingan
kelompok dengan teknik simulasi membantu dalam meningkatkan kecerdasan
emosi siswa serta dapat membantu siswa untuk menambahkan rasa menghargai
terhadap orang lain dan mampu mengontrol dirinya. Layanan ini bertujuan untuk
: "Mengetahui penerapan layanan bimbingan kelompok dengan Teknik Simulasi
dapat Meningkatkan Kecerdasan Emosi Siswa Kelas X SMA Tamansiswa Medan
Tahun Pembelajaran 2017/2018." Penelitian ini berlokasi di SMA Tamansiswa
Medan. Subjek penelitian ini adalah kepala sekolah, wali kelas, guru bimbingan
dan konsleing, dan siswa kelas X. Objek dalam penelitian kualitatif ini adalah
khusus siswa yang bermasalah dalam tingkat kecerdasan emosi yang rendah di
sekolah SMA Tamansiswa Medan sebanyak 20 siswa. Penerapan Layanan
Bimbingan Kelompok dengan Teknik Simulasi untuk Meningkatkan Kecerdasan
Emosi Siswa Kelas X SMA Tamansiswa Medan ternyata berhasil dan cukup
efektif siswa sudah mengerti tentang kecerdasan emosi dan bagaimana cara untuk
meningkatkan kecerdasan emosi yang baik dan terjadi perubahan.