Research Repository

PENGARUH KUALITAS KEHIDUPAN KERJA, KOMUNIKASI KELOMPOK , DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KOMITMEN KERJA GURU SMK KOTA BINJAI

Show simple item record

dc.contributor.author BR PASARIBU, DELIWARNI
dc.date.accessioned 2023-11-25T02:36:06Z
dc.date.available 2023-11-25T02:36:06Z
dc.date.issued 2023-09-23
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/22870
dc.description.abstract Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana pengaruh variabel- varibel yang tengah dikaji, yakni Kualitas Kehidupan Kerja, Komunikasi Kelompok, Motivasi Kerja Guru Terhadap Komitmen Kerja Guru SMK Kota Binjai. Penelitian ini dilaksanakan di 6 SMK dikota Binjai, dengan periode penelitian yaitu sejak Desember tahun 2022 – Juli tahun 2023. Populasi penelitian yaitu seluruh tenaga pendidik dari 19 sekolah menengah kejuruan yang ada di kota binjai , yaitu guru yang berstatus PNS dan Honorer yang memiliki sertifikat pendidik. Sehingga total populasi penelitian yaitu 357 orang. Sedangkan sampel penelitian diambil dari 6 sekolah yang memiliki kriteria PK dan memiliki prestasi lomba kejuruan, yaitu di SMK Negeri 1 Binjai yang berjumlah 45 orang, dan di SMK Negeri 2 Binjai yang berjumlah 54 orang, SMKS Tunas Pelita 13 orang, SMKS PABA Binjai 24 Orang, SMKS Setia Budi 14 orang, SMKS Putra Anda Binjai 37 Orang. Sampel terdiri dari 78 orang. Instrument yang digunakan untuk memperoleh data dan informasi tentang obyek yang akan diteliti yaitu angket dengan pendekatan skala likert. Teknik analisis data yang digunakan yaitu validitas, reliabilitas, uji t dan uji F. Hasil analisis data dari penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh Kualitas Kerja Guru terhadap Komitmen Kerja Guru, dengan nilai t hitung: sebesar 3,095 dengan perolehan nilai Sig 0,03 < 0,05. Terdapat pengaruh Komunikasi Kelompok terhadap Komitmen Kerja Guru dengan nilai t hitung: 4,815 dengan perolehan nilai Sig 0,00 < 0,05. Terdapat pengaruh Motivasi Kerja Guru terhadap Komitmen Kerja Guru dengan nilai t hitung: 10,544 dengan perolehan nilai Sig 0,00 < 0,05. Terdapat pengaruh antara Kualitas Kehidupan Kerja, Komunikasi Kelompok dan Motivasi Kerja Guru secara bersama - sama terhadap Komitmen Kerja Guru dengan nilai F hitung: 119,097 dengan perolehan nilai Sig 0,00 < 0,05. Adapun besarnya pengaruh ditunjukkan oleh koefisien determinasi R2 (R square) = 0,828 yang berarti bahwa Kualitas Kehidupan Kerja, Komunikasi Kelompok dan Motivasi Kerja Guru secara bersama-sama memberikan pengaruh terhadap Komitmen Kerja Guru 82,8 % dan sisanya yaitu 17.2% ditentukan oleh faktor lainnya. Hasil analisis regresi ganda menunjukkan persamaan Ŷ = 14.137 +.0,135 X1 + 0,235X2 + 0,823X3 + e en_US
dc.subject Kualitas Kehidupan Kerja en_US
dc.subject Komunikasi Kelompok en_US
dc.subject Motivasi Kerja Guru, en_US
dc.subject dan Komitmen Kerja Guru en_US
dc.title PENGARUH KUALITAS KEHIDUPAN KERJA, KOMUNIKASI KELOMPOK , DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KOMITMEN KERJA GURU SMK KOTA BINJAI en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account