Abstract:
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kepemimpinan transfirmasional,
beban kerja dan budaya organisasi terhadap kepuasan kerja karyawan pada PT.
Perkebunan Nusantara III (Persero) Medan. Pendekatan penelitian ini menggunakan
pendekatan asosiatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan pada
PT. Perkebunan Nusantara III (Persero) Medan, dari populasi yang ada dapat diten tukan sampel sebanyak 85 orang. Data yang digunakan penelitian ini berupa data
Kuantitatif dan sumber data dalam penelitian ini adalah data primer, teknik pengum pulan data dengan cara dokumentasi, wawancara dan penyebaran kuesioner atau
angket kepada 85 responden. Teknik analisis data menggunakan regresi linear ber ganda, uji asumsi klasik, uji t, uji f, dan koefisien determinasi. Pengolahan data dalam
penelitian ini menggunakan SPSS for windows. Hasil dari penelitian ini menunjuk kan secara parsial terdapat pengaruh positif dan signifikan antara kepemimpinan
transformasional terhadap kepuasan kerja karyawan pada PT. Perkebunan Nusantara
III (Persero) Medan, terdapat pengaruh positif dan signifikan antara beban kerja ter hadap kepuasan kerja karyawan pada PT. Perkebunan Nusantara III (Persero) Medan,
terdapat pengaruh positif dan signifikan antara budaya organisasi terhadap kepuasan
kerja karyawan pada PT. Perkebunan Nusantara III (Persero) Medan. Secara simultan
menunjukkan terdapat pengaruh positif dan signifikan antara kepemimpinan trans formasional, beban kerja dan budaya organisasi terhadap kepuasan kerja karyawan
pada PT. Perkebunan Nusantara III (Persero) Medan.