Research Repository

Akibat Hukum Terhadap Perubahan Status Hukum Tanah Ulayat (Studi di Kecamatan Sidikalang Kabupaten Dairi)

Show simple item record

dc.contributor.author Capah, Karina Lolo
dc.date.accessioned 2020-03-07T07:57:12Z
dc.date.available 2020-03-07T07:57:12Z
dc.date.issued 2018-10-23
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/2211
dc.description.abstract Di Kabupaten Dairi masih terdapat tanah ulayat, yang diatasnya terdapat hak ulayat yaitu suatu sifat komunaltistik yang menunjuk adanya hak bersama oleh para anggota masyarakat hukum adat atas suatu tanah tertentu.Perubahan status kepemilikian tanah di Kabupaten Dairi sangat berpengaruh dari berbagai sebab yaitu keinginan suatu kelompok, keinginan untuk menjadi kaya, keinginan untuk membagi tanah yang bukan hak milik kepada anak ataupun cucu mereka nanti. Perubahan status tanah merupakan suatu peristiwa yang dilakukan bisa juga dalam rangka mengalihkan tanah kepada pihak lain dengan melepas hak yang lama menjadi status hak atas tanah yang baru seperti hak milik bersama atas tanah adat sebagai suatu tanah ulayat dengan berubah menjadi hak milik perorangan (individu). Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui bagaimana kedudukan tanah ulayat di Kabupaten Dairi, untuk mengetahui bagaimana perubahan status hukum dari tanah ulayat di Kecamatan Sidikalang, untuk mengetahui bagaimana akibat hukum terhadap perubahan status hukum tanah ulayat di Kecamatan Sidikalang. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian hukum yuridis empiris yang bersifat deskriptif analisis, dengan sumber data yang digunakan adalah bersumber dari data primer dan data sekunder yang dikumpulkan atau dihimpun berdasarkan studi lapangan (file research) dan studi kepustakaan (library research) yang pengelohan data dengan analisis kualitatif yang terfokus kepada permasalahan (1) Bagaimana kedudukan tanah ulayat di Kabupaten Dairi, (2) Bagaimana perubahan status hukum tanah ulayat di Kecamatan Sidikalang Kabupaten Dairi, (3) Bagaimana akibat hukum terhadap perubahan status hukum tanah adat di Kecamatan Sidikalang Kabupaten Dairi. Berdasarkan hasil penelitian ini adalah dimana (1) kedudukan tanah ulayat di Kabupaten Dairiadalah Tanah Marga yang dikuasai oleh marga sebagai pemilik tanah ulayat tersebut. (2) perubahan status hukum tanah ulayat di Kecamatan Sidikalang Kabupaten Dairi yaitu berubahnya status tanah adat yang semula bersifat komunal (hak bersama) menjadi hak milik adat. (3) akibat hukum terhadap perubahan status hukum tanah adat di Kecamatan Sidikalang Kabupaten Dairi sah nya perubahan status tanah ulayat terhadap penguasaan tanah yang dibuktikan dengan alat bukti secara tertulis dapat disebut juga alas hak kemudian dilakukan pensertifikatan. en_US
dc.subject Perubahan Status en_US
dc.subject Tanah Ulayat en_US
dc.subject Kabupaten Dairi en_US
dc.title Akibat Hukum Terhadap Perubahan Status Hukum Tanah Ulayat (Studi di Kecamatan Sidikalang Kabupaten Dairi) en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account