Research Repository

PENERAPAN PELAYANAN PUBLIK PADA DINAS KEPENDUDUKAN DAN CATATAN SIPIL KOTA MEDAN

Show simple item record

dc.contributor.author -, NURJANAH
dc.date.accessioned 2023-11-15T01:41:35Z
dc.date.available 2023-11-15T01:41:35Z
dc.date.issued 2023-11-15
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/22012
dc.description.abstract Pelayanan yang diterima oleh masyarakat haruslah berkualitas karena apabila pelayanan yang diterima itu buruk maka akan berdampak terhadap berkurangnya kepercayaan masyarakat terhadap aparatur pemerintah dan menimbulkan berbagai perspektif pada masyarakat seperti masyarakat yang menganggap aparat pemerintah kurang profesional dan tidak efisien, untuk mengatasi kondisi tersebut perlu dilakukan upaya perbaikan kualitas penyelenggaraan pelayanan publik yang berkesinambungan demi mewujudkan pelayanan publik yang prima. Salah satu upaya pemerintah khususnya pada Dinas Kependudukan Dan Catatan Sipil Kota Medan dalam melaksanakan penerapan pelayanan publik bagi masyarakat Kota Medan. Penelitian ini untuk mengetahui penerapan pelayanan publik yang dilakukan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Medan, kendala dan upaya yang ditemukan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Medan dalam penerapan pelayanan publik, serta efektivitas penerapan pelayanan publik yang dilakukan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Medan. Metode penetian ini menggunakan jenis penelitian dan pendekatan menggunakan penelitian yuridis empiris, dengan data yang bersumber dari hukum islam, data primer dan sekunder yang diperoleh melalui wawancara dan studi kepustakaan. Kemudian, data diolah dengan menggunakan analisis kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa Pemerintah Kota Medan bertanggung jawab sebagai pelayan publik dalam administrasi kependudukan dan pencatatan sipil, dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) menjalankan tugas perumusan kebijakan, pelaksanaan, evaluasi, dan pelaporan dalam bidang tersebut. Disdukcapil berupaya memberikan layanan berkualitas melalui struktur organisasi yang terbagi dalam beberapa bidang. Meski menghadapi tantangan seperti persyaratan, prosedur, dan akses yang kompleks, langkah-langkah manajemen telah diambil untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi layanan. Kendala yang dihadapi mencakup faktor sarana-prasarana, kebiasaan menggunakan calo, kurangnya kesadaran masyarakat, dan kedisiplinan pegawai. Meskipun demikian, efektivitas penerapan pelayanan publik Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Medan belum sepenuhnya optimal sesuai dengan prinsip-prinsip pelayanan publik yang diharapkan. en_US
dc.subject Pelayanan Publik en_US
dc.subject Dinas Kependudukan Dan Catatan Sipil en_US
dc.title PENERAPAN PELAYANAN PUBLIK PADA DINAS KEPENDUDUKAN DAN CATATAN SIPIL KOTA MEDAN en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account