Abstract:
Tujuan yang ingin dicapai dalam melakukan penelitian ini adalah untuk
mengetahui pengaruh kompetensi kepribadian dan spiritual terhadap kinerja
pegawai pada Biro Kesejahteraan Rakyat Kantor Gubernur Sumatera Utara secara
parsial dan simultan. Penelitian ini ditujukan kepada seluruh pegawai Biro
Kesejahteraan Rakyat Kantor Gubernur Sumatera Utara sebanyak 40 pegawai.
Metode penelitian yang digunakan oleh penulis adalah dengan metode kuantitatif.
Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner, studi dokumentasi, observasi
dan wawancara. Hasil penelitian secara parsial menunjukkan bahwa variabel
Kompetensi Kepribadian (X1) berpengaruh positif dan signifikan terhadap
Kinerja Pegawai (Y) pada Biro Kesejahteraan Rakyat Kantor Gubernur Sumatera
Utara. Dan variabel Spiritual (X2) berpengaruh positif namun tidak signifikan
terhadap Kinerja Pegawai (Y). Secara simultan Kompetensi Kepribadian dan
Spiritual berpengaruh positif terhadap Kinerja Pegawai pada Biro Kesejahteraan
Rakyat Kantor Gubernur Sumatera Utara.