Research Repository

ANALISA PERBANDINGAN RENCANA ANGGARAN BIAYA PEMBANGUNAN IN TAKE BENDUNG SEI WAMPU DENGAN MENGGUNAKAN SNI 2008, METODE BOW DAN AHSP 2016 (Studi Kasus)

Show simple item record

dc.contributor.author RIZKY, MINANDO TARIGAN
dc.date.accessioned 2023-06-12T04:29:43Z
dc.date.available 2023-06-12T04:29:43Z
dc.date.issued 2023-02-24
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/20678
dc.description.abstract Bendung Sei Wampu merupakan pengembangan areal sawah tadah hujan dan sawah dengan irigasi yang berbentuk semi teknis. Dalam perencanaannya bendungan ini dibuat beberapa bangunan irigasi yang melekat, seperti In Take, Kantong Lumpur dan Pintu Air demi menjaga kestabilan fungsi dan mampu meningkatkan produktivitas dari bendung. In Take merupakan suatu bangunan yang dibuat sedemikian rupa pada sisi suatu sumber air (umumnya adalah sungai) dengan maksud agar sebahagian air dari sungai tersebut dapat digunakan sesuai kebutuhan. Untuk meningkatkan produktivitas konstruksi bendung ini membutuhkan perencanaan biaya yang matang. Di Indonesia terdapat metode untuk merencanakan harga satuan biaya yang selama ini dikenal yaitu analisa BOW (Bugerlijke Openbare Werken), SNI 2008 dan AHSP 2016. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan perbandingan antara ketiga metode agar kedepannya dapat melakukan estimasi biaya yang lebih efisien dan sesuai dengan kondisi yang dibutuhkan, mengingat untuk perencanaan biaya juga mempertimbangkan kondisi geografis suatu daerah. Dari hasil perhitungan rencana anggaran pekerjaan pembangunan In Take Bendung Sei Wampu dengan ketiga metode, hasil estimasi biaya dengan metode AHSP 2016 merupakan yang paling ekonomis. Dikarenakan indeks koefisien harga satuan upah dan bahan rata-rata merupakan yang paling kecil dibanding metode BOW dan SNI 2008, terlebih lagi AHSP 2016 lebih fleksibel karena Analisa Satuan Pekerjaan dapat menyesuaikan dengan bidang pekerjaan yang dikerjakan. Estimasi biaya pembangunan In Take Bendung Sei Wampu dengan menggunakan AHSP 2016 adalah sebesar Rp. 44.586.881.000,00, estimasi biaya menggunakan SNI 2008 adalah sebesar Rp. 46.890.709.000,00 dan estimasi biaya menggunakan Metode BOW sebesar Rp. 53.628.718.000,00. en_US
dc.subject Bendung Sei Wampu en_US
dc.subject Analisa BOW en_US
dc.subject SNI 2008 en_US
dc.subject AHSP 2016 en_US
dc.title ANALISA PERBANDINGAN RENCANA ANGGARAN BIAYA PEMBANGUNAN IN TAKE BENDUNG SEI WAMPU DENGAN MENGGUNAKAN SNI 2008, METODE BOW DAN AHSP 2016 (Studi Kasus) en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account