Abstract:
Tujuan penelitian ini adalah untuk untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh
disiplin, dan motivasi terhadap kinerja pegawai pada Pegawai Dinas Koperasi
UMKM Kota Medan baik itu secara parsial maupun secara simultan. Penelitian
ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Adapun teknik analisis yang digunakan
adalah teknik analisis linear berganda. Adapun hasil penelitian menunjukkan
bahwa Ada pengaruh yang signifikan antara disiplin kerja terhadap kinerja pada
Pegawai Dinas Koperasi UMKM Kota Medan. Sehingga disiplin kerja tinggi atau
meningkat, maka kinerja dapat meningkat. Sebaliknya apabila disiplin kerja
rendah atau menurun, maka kinerja akan menurun. Ada pengaruh yang signifikan
antara motivasi terhadap kinerja pada Pegawai Dinas Koperasi UMKM Kota
Medan. Sehingga apabila motivasi meningkat, maka kinerja jugameningkat.
Sebaliknya apabila Motivasi rendah atau menurun maka Kinerja akan menurun.
Ada pengaruh yang signifikan antara disiplin kerja dan motivasi terhadap Kinerja
pada Pegawai Dinas Koperasi UMKM Kota Medan. Sehingga apabila disiplin
kerja, disiplin kerja dan motivasi tinggi atau meningkat, maka Kinerja dapat
meningkat. Sebaliknya apabila, disiplin kerja, dan motivasi rendah atau menurun
maka kinerja akan menurun. Nilai R Square diketahui adalah 0,803 atau 80,3%
menunjukkan sekitar 80,3% variabel kinerja (Y) dipengaruhi disiplin kerja (X1)
dan motivasi (X2). Sisanya 19,7% dipengaruhi oleh variabel yang tidak diteliti
dalam penelitian ini seperti lingkungan kerja, kompensasi, pengawasan pelatihan
dan lain sebagainya.