Research Repository

EFEKTIVITAS ABU JANGKOS DAN PUPUK NPK MUTIARA TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI UBI JALAR (Ipomea batatas L.)

Show simple item record

dc.contributor.author ARUAN, AHMAD SURIYANTO
dc.date.accessioned 2022-11-10T04:38:27Z
dc.date.available 2022-11-10T04:38:27Z
dc.date.issued 2022-11-10
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/19392
dc.description.abstract Tanaman ubi jalar merupakan salah satu komoditas di Indonesia yang diusahakan penduduk mulai dari dataran rendah sampai dengan dataran tinggi. Tanaman ubi jalar memiliki warna yang beragam, seperti ungu, putih, kuning, kuning tua, krem, oranye tua, oranye muda, kombinasi ungu-putih, dan ungu tua. Ubi jalar merupakan sumber karbohidrat dan sumber kalori. Selain itu, ubi jalar juga merupakan sumber vitamin dan mineral sehingga cukup baik untuk memenuhi gizi dan menjaga kesehatan masyarakat. Tujuan penelitian ini untuk menguji aplikasi abu jangkos dan pupuk npk mutiara terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman Ubi jalar (Ipomoea batatas L.). Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) faktorial dengan 3 ulangan dan 2 faktor perlakuan, faktor pertama pupuk abu jangkos:A1:75 g/karung, A2:150 g/karung, A3:225 g/karung, faktor kedua pupuk NPK mutiara :N0:tanpa pupuk NPK (kontrol),N1:3,5g/karung, N2:6.3g/karungdan N3:9.49 g/karung dengan 3 ulangan. Parameter yang diukur adalah panjang sulur (cm), luas daun(cm2 ), berat umbi per sampel (g), berat umbi per plot (g), kadar gula (oBrix), klorofil daun. Data hasil pengamatan dianalisis menggunakan daftar sidik ragam dan dilanjut dengan uji beda rataan menurut Duncan’s Multiple Range Test (DMRT). Hasil menunjukkan bahwa perlakuan abu jangkos berpengaruh terhadap seluruh amatan parameter kecuali amatan kadar gula dan klorofil daun, perlakuan A3 dengan dosis 225g/karung merupakan perlakuan terbaik pada seluruh amatan parameter yang berpengaruh nyata, demikian juga pada perlakuan pupuk NPK mutiara berpengaruh nyata terhadap amatan parameter pertumbuhan vegetatif dan generatif. Hasil terbaik pada penggunaan pupuk NPK mutiara yaitu terdapat pada taraf N3 dengan dosis 9.49g/karung pada amatan parameter vegetatif dan generatif. Kombinasi antar abu jangkos dan pemberian pupuk NPK mutiara berpengaruh tidak nyata terhadap pertumbuhan tanaman ubi jalar, namun terlihat ada peningkatan pada seluruh parameter pengamatan yang diamati. en_US
dc.subject Ubi Jalar en_US
dc.subject Abu Jangkos en_US
dc.title EFEKTIVITAS ABU JANGKOS DAN PUPUK NPK MUTIARA TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI UBI JALAR (Ipomea batatas L.) en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account