Abstract:
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh gaya kepemimpinan
birokrasi dan disiplin kerja terhadap kinerja pegawai PUD Pasar Kota Medan dengan
organizational citizenship (OCB) sebagai variabel intervening, untuk mengetahui pengaruh
gaya kepemimpinan birokrasi dan disiplin kerja pada PUD. Pasar Kota Medan, untuk
mengetahui pengaruh disiplin kerja terhadap kinerja pegawai pada PUD. Pasar Kota
Medan dan untuk mengatuhi pengaruh gaya kepemimpinan, disiplin kerja, dan OCB
terhadap kinerja pegawai PUD. Pasar Kota Medan.
Dalam penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian asosiatif. Jumlah
sampel dalam penelitian ini adalah 93 responden dengan menggunakan sampel
jenuh. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah menggunakan kuesioner
atau angket yang dibagikan kepada pegawai Perusahaan Umum Daerah Pasar Kota
Medan. Teknik analisis data menggunakan pendekatan kuantitatif analisis statistik
Partial Least Square (SmartPls).
Berdasarkan hasil penelitian maka dapat disimpulkan bahwa gaya
kepemimpinan birokarasi memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap OCB
pada PUD. Pasar Kota Medan. Gaya kepemimpinan birokrasi memiliki pengaruh
positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai pada PUD. Pasar Kota Medan. Disiplin
kerja memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap OCB pada PUD. Pasar Kota
Medan. Disiplin kerja memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja
pegawai pada PUD. Pasar Kota Medan. OCB memiliki pengaruh positif dan
signifikan terhadap kinerja pegawai. Secara simultan gaya kepemimpinan birokrasi,
disiplin kerja, OCB memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pada
PUD. Pasar Kota Medan.