Abstract:
Pariwisata merupakan segala kegiatan dan usaha yang terkoordinasi untuk
menarik wisatawan, menyediakan semua prasarana dan sarana, barang dan jasa
fasilitas yang diperlukan, guna melayani kebutuhan wisatawan. Kantor Dinas
Pariwisata Kabupaten Asahan dalam mengembangkan potensi obyek wisata
berfungsi sebagai koordinator. Koordinator yang dimaksud disini adalah
mengatur dan mengkonsepsikan dari suatu kegiatan yang akan dilaksanakan
dengan cara mengembangkan potensi obyek wisata dengan cara melengkapi
infrastruktur dan mempromosikan pariwisata dengan metode komunikasi
pemasaran. Mempromosikan lewat media social media seperti instagram,
facebook ataupun youtube. Upaya lain yang dilakukan oleh Dinas Pariwisata
Kabupaten Asahan ialah dengan membagikan brosur – brosur di setiap event
event diluar kota agar masyarakat luar juga tahu banyak objek wisata di kabupaten
asahan.
Penelitian ini menggunakan jenis metode kualitatif yang bersifat deskriptif
analisis, dimana pada pengumpulan datanya tidak melalui rumus statistik tetapi
dengan menggunakan deskripsi pada segala aspek dengan menggunakan
interpretasi atau dengan cara mendeskripsikan berbagai macam aspek secara
ilmiah. Penggunaan metode kualitatif ini adalah untuk memberikan analisa
tentang bagaimana pelaksanaan promosi dilakukan pengelola dalam
meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan ke Objek Wisata danau buatan kelapa
gading kota kisaran. Konsep pengelolaan dan bentuk komunikasi pemasaran
terhadap objek wisata danau kelapa gading sehingga dapat diketahui faktor-faktor
penghambat dan mencari solusi dari kendala yang dihadapi oleh Dinas Pariwisata
di Kabupaten Asahan.
Selanjutnya Dinas Pariwisata Kabupaten asahan juga memberikan
sosialisasi kepada masyarakat dan pihak pengelola objek wisata untuk tetap
waspada dan memperhatikan keindahan, kebersihan, kenyamanan dan keamanan
wisatawan yang berkunjung agar wisatawan tersebut datang berkunjung di masa
yang akan datang.