Abstract:
Permasalahan yang ada pada penelitian ini adalah kualitas pelayanan, keragaman produk dan harga yang harus bersaing dengan e-commerce lain agar membuat konsumen tetap memilih shopee sebagai tempat berbelanja online yang berdampak pada keputusan pembelian. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh kualitas pelayanan terhadap keputusan pembelian, untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh keragaman produk terhadap keputusan pembelian dan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh harga terhadap keputusan pembelian pada e-commerce (studi kasus mahasiswa FEB UMSU). Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kausal dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Adapun populasi dari penelitian ini adalah keseluruhan mahasiswa FEB UMSU ajaran 2021/2022 yang berjumlah 3.788 dan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 100 orang dengan menggunakan rumus taro Yamane. Teknik pengumpulan data digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner (angket). Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif analisis statistik Partial Least Square (SmartPls). Hasil penelitian menunjukan bahwa : (1) pengaruh kualitas pelayanan berpengaruh negatif dan signifikan terhadap keputusan pembelian (2) keragaman produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian (3) harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian pada e-commerce (studi kasus mahasiswa FEB UMSU).