Research Repository

Internalisasi Nilai-nilai Pendidikan Agama Islam Melalui Program Malam Ibadah di SMA Muhammadiyah 1 Medan

Show simple item record

dc.contributor.author Lubis, Irham Bunayya
dc.date.accessioned 2022-06-17T01:31:23Z
dc.date.available 2022-06-17T01:31:23Z
dc.date.issued 2022-06-17
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/18252
dc.description.abstract Pokok masalah yang dirumuskan dalam penelitian ini, yaitu; Pertama, bagaimana proses Internaliasi nilai-nilai Pendidikan Agama Islam di SMA Muhammadiyah 1 Medan. Kedua, bagaimana pelaksanaan program malam ibadah di SMA Muhammadiyah 1 Medan. Ketiga, apa faktor pendukung serta penghambat pelaksanaan program malam ibadah di SMA Muhammadiyah 1 Medan. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Subjek dalam penelitian ini yaitu kepala sekolah, guru pendidikan agama Islam, serta siswa siswi peserta malam ibadah SMA Muhammadiyah 1 Medan. Metode pengumpulan data yang digunakan berupa observasi, wawancara, dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu dengan menggunakan metode non statistik yang meliputi pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Adapun validasi data menggunakan teknik kredibilitas dengan strategi perpanjangan pengamatan, meningkatkan ketekunan dan trigulasi teknik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa internalisasi nilai-nilai pendidikan agama Islam melalui program malam ibadah di SMA Muhammadiyah 1 medan meliputi (1) SMA Muhammadiyah 1 Medan telah menginternalisasikan nilai nilai pendidikan agama Islam melalui program malam ibadah serta kegiatannya berjalan dengan baik dan sesuai dengan perencanaan yang telah dibuat oleh pihak sekolah. (2) nilai nilai yang teinternalisasi dalam kegiatan malam ibadah yakni nilai Aqidah, Syariah dan Akhlak . (3) Kegiatan malam ibadah dan memberi dampak yang positif terhadap karakter peserta didik di sekolah , serta mendapat dukungan yang baik dari para orang tua. Implikasi penelitian ini yaitu kegiatan malam ibadah di SMA Muhammadiyah 1 Medan telah berjalan dengan efektif dan memberi dampak yang baik terhadap penanaman nilai agama Islam peserta didik. Diharapkan kepada pihak sekolah konsisten melaksanakan dan melakukan evaluasi dalam rangka meningkatkan kualitas program ekstrakurikuler untuk mendukung program pendidikan Islam. en_US
dc.subject Pendidikan Agama Islam en_US
dc.subject Malam Ibadah en_US
dc.title Internalisasi Nilai-nilai Pendidikan Agama Islam Melalui Program Malam Ibadah di SMA Muhammadiyah 1 Medan en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account