Research Repository

POLA KOMUNIKASI PEDAGANG LEMANG DENGAN KONSUMEN DALAM MENINGKATKAN PENJUALAN PRODUK KHAS TEBING TINGGI

Show simple item record

dc.contributor.author FARADITA, DIYANA
dc.date.accessioned 2022-05-30T07:09:41Z
dc.date.available 2022-05-30T07:09:41Z
dc.date.issued 2022-05-30
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/18057
dc.description.abstract Dalam penelitian yang berjudul Pola Komunikasi Pedagang Lemang dengan Konsumen dalam Meningkatkan Penjualan Produk khas Tebing Tinggi bertujuan untuk mengetahui Pola Komunikasi Pedagang Lemang antara Pembeli untuk meningkatkan Penjualan. Adapun penelitian ini menggunakan Teori Komunikasi interpersonal. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Metode Deskriptif Kualitatif. Informan atau Narasumber dalam penelitian ini adalah pedagang lemang yang berjumlah 3 orang pedagang lemang yang berada di jalan Tjong A Fie Tebing Tinggi. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah menggunakan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Penarikan kesimpulan yang merupakan hasil penelitian ini menggunakan metode Deskriptif Kualitatif. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori pertukaran sosial dan teori kesopanan oleh Devito, 2013. Adapaun hasil dari penelitian ini dalam berkomunikasi, pedaganglemang menggunakan dua pola komunikasi ketika berkomunikasi kepada pembeli . Pola komunikasi pertama yaitu pola komunikasi satu arah dimana pedagang lemang menggunakan pola tersebut untuk menarik pembeli. Kedua, pola komunikasi dua arah dimana pola ini digunakan untuk saling bertukar pesan antara pedagang dengan pembeli. Komunikasi antara pedagang dan pembeli terjadi dalam bentuk komunikasi interpersonal, disertai dengan pendekatan komunikasi persuasif serta terjadi dalam situasi dialog interaktif berjalan secara tatap muka. Media sosial juga digunakan oleh beberapa pedagang lemang dalam meningkatkan penjualan dengan berusaha untuk mempromosikan jualannya melalui media sosial, seperti facebook, whatsapp, dan instagram, Selain media sosial, media massa seperti radio dan tv juga dimanfaatkan para pedagang lemang untuk mempromosikan produk penjualan guna meningkatkan hasil penjualan para pedagang lemang. en_US
dc.subject Pola Komunikasi en_US
dc.subject Pedagang lemang en_US
dc.title POLA KOMUNIKASI PEDAGANG LEMANG DENGAN KONSUMEN DALAM MENINGKATKAN PENJUALAN PRODUK KHAS TEBING TINGGI en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account