Abstract:
Skripsi ini disusun berdasarkan hasil penelitian yang bertujuan untuk
menganalisis besarnya biaya, penerimaan dan keuntungan dalam usaha
pengolahan ikan asin di Desa Kuala Baru. Menganalisis besarnya efisiensi dalam
usaha pengolahan ikan asin di Desa Kuala Baru.
Metode dasar penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif.
Penelitian ini dilakukan di Desa Kuala Baru. Pengambilan lokasi Kecamatan dan
kelurahan/desa sampel dilakukan secara purposive sampling yaitu Desa Kuala
Baru, dengan alasan daerah tersebut merupakan sentra usaha pengolahan ikan asin
di Desa Kuala Baru. Pengambilan sampel responden dilakukan secara
proporsional sebanyak 15 orang. Jenis dan sumber data yang digunakan terdiri
atas data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan
observasi, wawancara, dan pencatatan.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa biaya total rata-rata usaha
pengolahan ikan asin di Desa Kuala Baru adalah sebesar Rp 47.749.565 per bulan.
Penerimaan rata-rata yang diperoleh sebesar Rp 57.538.667 per bulan sehingga
keuntungan rata-rata yang diperoleh produsen ikan asin sebesar Rp 9.789.102 per
bulan.
Usaha pengolahan ikan asin di Desa Kuala Baru yang dijalankan selama
ini sudah efisien yang di tunjukkan dengan R/C ratio lebih dari satu yaitu sebesar
1,21, yang berarti setiap Rp 1,00 biaya yang dikeluarkan dalam kegiatan usaha
pengolahan ikan asin memberikan penerimaan sebesar 1,21 kali dari biaya yang
telah dikeluarkan.