Research Repository

Analisis perbandinghan strategi bersaing dengan pendekatan BCG Matriks dan pendekatan profibility Matrix pada bank umum syariah

Show simple item record

dc.contributor.author Iskandar, Yopie Budi
dc.date.accessioned 2020-03-03T03:02:25Z
dc.date.available 2020-03-03T03:02:25Z
dc.date.issued 2019-03-15
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/1703
dc.description.abstract Penelitian ini bertujuan untuk analisis perbandingan strategi bersaing dengan pendekatan BCG Matriks dan Profitability Matrix pada Bank Umum Syariah dan menentukan posisi masing-masing Bank Umum Syariah dengan pendekatan BCG Matriks dan Profitability Matrix. Peneliti mendesain penelitian ini sebagai penelitian dekriptif kuantitatif. Metode deskriptif adalah untuk menjelaskan perhitungan digunakan dengan teoriteori dasar. Metode kuantitatif adalah untuk mengetahui matriks dari empat bank umum syariah dibandingkan dengan Bank Syariah Mandiri sebagai kompetitor utama dengan membandingkan pendekatan BCG Matriks dan Profitability Matrix berdasarkan laporan keuangan audited masing-masing perusahaan dari tahun 2013 s/d 2017 Hasil dari penelitian ini adalah Bank Muamalat dengan analisis BCG Matriks berada pada Kuadaran question marks pada tahun 2013. Tahun 2014 s/d 2017 posisi Kuadran BCG Matriks berada pada kuadran dogs. Sementara itu dengan Profitability Matrix berada pada posisi kuadran I pada tahun 2013, tahun 2014 pada kuadran IV dan tahun 2015 s/d 2017 berada pada kuadran V. BNI Syariah dengan BCG Matriks berada pada kuadran question marks dari tahun 2013 s/d 2017. Begitu juga dengan analisis Profitability Matrix, posisinya berada pada kuadran I dari tahun 2013 s/d 2017. BRI Syariah dengan BCG Matriks berada pada kuadran question marks pada tahun 2013 s/d 2015. Tahun 2016 s/d 2017 berada pada kuadran dogs. Dengan Profitability Matrix berada pada kuadran I pada tahun 2013. Tahun 2014 pada kuadran VI, tahun 2015 pada kuadran I dan tahun 2016 s/d 2017 pada kuadran II. Bank Panin Dubai Syariah dengan BCG Matriks berada pada kuadaran question marks dari tahun 2103 s/d 2016. Pada tahun 2017 posisinya berada pada kuadran question marks. Dengan Profitability Matrix berada pada posisi kuadran III tahun 2013 s/d 2015. Tahun 2106 pada kuadran VI dan tahun 2017 pada kuadran VII. Secara umum kesimpulan yang diperoleh adalah analisis strategi dengan BCG Matriks, menggunakan market growth dan relative market share sebagai variabelnya. Terdapat kekurangan pada variabel tersebut, karena adanya satu variabel lagi yaitu profitabilitas yang harus dipertimbangkan didalam melakukan suatu analisis. Pada Profitability Matrix kekurangan tersebut sudah dilengkapi. en_US
dc.subject Manajemen Strategis en_US
dc.subject Strategi Bersaing en_US
dc.subject BCG Matriks en_US
dc.subject Profitability Matrix en_US
dc.title Analisis perbandinghan strategi bersaing dengan pendekatan BCG Matriks dan pendekatan profibility Matrix pada bank umum syariah en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account