Abstract:
Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan layanan
konseling individual dengan proses rekonstruksi intensi untuk mengurangi
kecanduan smartphone pada siswa kelas VIII SMP Muhammadiyah 07 Medan
Tahun Ajaran 2020/2021. Subjek didalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII
SMP Muhammadiyah yang berjumlah 2 orang dan mengalami masalah yaitu
kecanduan smartphone. Untuk memperoleh data dan informasi dalam penelitian
ini maka dilakukan observasi dan wawancara. Teknik analisi data yang digunakan
ialah reduksi data, penyajian data, kesimpulan. Penerapan layanan konseling
individual dengan proses rekonstruksi intensi pada siswa kelas VIII SMP
Muhammadiyah 07 Medan ternyata berhasil secara efektif. Hal ini dapat dilihat
dengan adanya perubahan pada diri siswa dalam mengurangi kecanduan
smartphone.