Abstract:
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan Manajemen
Perpustakaan Sekolah dalam Menumbuhkan Budaya Literasi Peserta Didik SMP
Taman Asuhan Kota Pematangsiantar.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini kualitatif, dengan
menggambarkan dan menguraikan pelaksanaan manajemen perpustakaan sekolah
dalam menumbuhkan budaya literasi peserta didik yang telah dilaksanakan di
SMP Taman Asuhan Kota Pematangsiantar yang meliputi Perencanaan,
organisasi, pelaksanaan, dan pengawasan.
Dalam mendapatkan hasil penelitian dan data, peneliti menggunakan teknik
wawancara dan observasi. Kemudian data tersebut dianalisa sedemikian rupa,
sehingga menjadi sebuah penelitian kualitatif.
Dari pembahasan dan deskripsi data yang telah dilakukan, penelitian ini
menyimpulkan bahwa Manajemen yang dilaksanakan dalam perpustakaan sekolah
SMP Taman Asuhan Kota Pematangsiantar telah melaksanakan proses
perencanaan, organisasi, pelaksanaan, pengawasan, dan evaluasi yang
dilaksanakan oleh kepala sekolah, para pendidik, dan pustakawan. Dengan
demikian, program Gerakan Literasi Sekolah akan terlaksana danproses
menumbuhkan budaya literasi peserta didik SMP Taman Asuhan Kota
Pematangsiantar mulai berjalan sesuai harapan.