Research Repository

Pengujian Tegangan & Regangan Pada Beton Menggunakan Serbuk Kulit Rajungan Sebagai Bahan Ganti Agregat Halus Pada Fas Yang Berbeda

Show simple item record

dc.contributor.author Pasaribu, Shyntia Hastia Ningrum
dc.date.accessioned 2020-11-23T03:00:49Z
dc.date.available 2020-11-23T03:00:49Z
dc.date.issued 2020-08-27
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/14032
dc.description.abstract Beton sebagai bahan bangunan sudah lama diketahui dan digunakan secara luas oleh masyarakat. Hal ini disebabkan karena beton mempunyai kelebihan dibandingkan dengan bahan lain, diantaranya harganya yang relative murah, mudah dalam pengerjaan dan perawatannya, mudah di bentuk sesuai kebutuhan, tahan terhadap perubahan cuaca, tahan terhadap korosi dan lebih tahan api. Selain itu kelebihan beton dibandingkan dengan bahan konstruksi lain adalah memiliki kuat desak yang tinggi. Hubungan tegangan-regangan beton yang timbul akibat beban luar yang bekerja, merupakan hal yang penting untuk mempelajari karakteristik dari gaya-gaya dalam beton. Hal ini dapat digunakan untuk menyelesaikan analisis dan perencanaan suatu bagian struktur. Dari parameter tegangan-tegangan beton ada hal yang menarik untuk dikaji lebih lanjut, yaitu modulus elastisitas. Pada penelitian ini digunakan benda uji silinder dengan diameter 15cm dan tinggi 30cm dengan nilai fas 0,4 dan 0,5. Digunakan penambahan serbuk cangkang rajungan yang diharapkan dapat menjadi filler atau pengisi dalam rongga beton yang berfungsi dapat menaikkan mutu beton. Variasi digunakan penambahan serbuk cangkang rajungan sebanyak 0%, 5%, 7% dan 8% dari berat agregat halus. Pengujian kuat tekan dan modulus elastisitas dilakukan pada saat umur beton 28 hari. Hasil penelitian didapat nilai slump diatas berkisar antara 3 cm sampai 4,5 cm dengan nilai kuat tekan tertinggi dari benda uji adalah pada variasi benda uji beton fas 0,4 dengan campuran serbuk cangkang rajungan 0% dengan nilai 17,94 Mpa. Untuk kuat tekan terendah adalah pada benda uji beton fas 0,5 dengan campuran serbuk cangkang rajungan 8% dengan kuat tekan 9,54 Mpa. Dan dengan nilai nilai modulus elastisitas beton berbandingan lurus dengan kuat tekan beton, dimana semakin tinggi kuat beton maka semakin tinggi nilai modulus elastisitasnya. en_US
dc.publisher UMSU en_US
dc.subject Cangkang Rajungan en_US
dc.subject Kuat Tekan en_US
dc.subject Modulus Elastisitas en_US
dc.title Pengujian Tegangan & Regangan Pada Beton Menggunakan Serbuk Kulit Rajungan Sebagai Bahan Ganti Agregat Halus Pada Fas Yang Berbeda en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account