Abstract:
Penelitian ini dilaksanakan dilahan desa sampali, kabupaten deli serdang
pada bulan April sampai dengan bulan Juli 2019. Tujuan penelitian ini untuk
mengetahui pengaruh Pupuk kotoran kambing dan sp-36 terhadap pertumbuhan
dan produksi tanaman kacang tanah (Arachis hypogaea). Penelitian ini
menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) Faktorial dengan 2 faktor,
factor pertama pupuk kotoran kambing (K) dengan 4 taraf, yaitu K0 (kontrol), K1
(1 kg/plot), K2 (2kg/plot) dan K3 (3kg/plot). Faktor kedua yakni pupuk SP – 36
dengan 4 taraf, yaitu P0 (kontrol), P1 (30 g/tanaman), P2 (60 g/tanaman), P3 (90
g/tanaman). Terdapat 16 kombinasi perlakuan yang diulang 3 kali menghasilkan
48 satuan percobaan. Data hasil pengamatan dianalisis dengan menggunakan
analisis of varians (ANOVA) dan dilanjutkan dengan uji beda rataan menurut
Duncan Multiple Range Test (DMRT).
Parameter yang diukur adalah tinggi tanaman, jumlah cabang, umur
berbunga, jumlah polong per tanaman, jumlah polong berisi per tanaman, berat
polong per plot, berat biji pertanaman dan berat 100 biji. Hasil penelitian
menunjukan bahwa pemberian pupuk kotoran kambing berpengaruh terhadap
parameter tinggi tanaman. Sedangkan pemberian pupuk SP-36 berpengaruh
terhadap berat biji per tanaman. Tidak ada interaksi antara Pupuk kotoran
kambing dan SP-36 terhadap pertumbuhan dan produksi kacang tanah.