DSpace Repository

Analisis Literasi Media Ibu Rumah Tangga Dalam Media Parenting Pada Anak Usia Dini Menonton Televisi Di Kecamatan Karang Baru Kabupaten Aceh Tamiang

Show simple item record

dc.contributor.author Agustini, Fajariah
dc.date.accessioned 2020-02-29T08:34:25Z
dc.date.available 2020-02-29T08:34:25Z
dc.date.issued 2017-10
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/340
dc.description.abstract Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimanakah literasi media Ibu rumah tangga dalam media parenting pada anak usia dini menonton televisi. Keberadaan televisi telah dianggap sebagai pisau bermata dua yang memiliki dampak positif dan negatif bagi penontonnya. Selain memberikan tayangan yang sesuai dengan fungsi media massa yaitu sebagai media informasi, edukasi, hiburan, dan sosial kontrol. Pada saat beriringan banyak kalangan yang menjadi khawatir akan dampak negatif tayangan televisi, tak terkecuali pornografi, kekerasan dan kepentingan institusi yang sarat akan kepentingan ekonomi, politik, dan budaya. Melihat besarnya dampak televisi, banyak lembaga di berbagai negara telah berupaya mengembangkan pemberdayaan masyarakat untuk menjadi penonton cerdas dan kritis terhadap media yang disebut dengan Literasi media (Media literacy). Konsep Literasi media (Media literacy) merupakan alternatif memberdayakan publik di tengah kepungan produksi pesan media. Konsep ini berkehendak untuk mendidik publik agar mampu berinteraksi dan memanfaatkan media secara cerdas dan kritis. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan dokumentasi. Subjek (informan) penelitiannya adalah Ibu rumah tangga yang hanya bekerja mengurus pekerjaan rumah tangga dan mempunyai anak pada usia dini dengan rentang usia 5 - 8 tahun dan objek penelitiannya yaitu kegiatan literasi media televisi itu sendiri. Penelitian ini menggunakan Teori Uses and Effect, Perbedaan Individu dan Kultivasi. Berdasarkan hasil penelitian, dapat diketahui bahwa literasi media televisi pada Ibu rumah tangga masih tergolong rendah, dimana pengetahuan dan keterampilan Ibu rumah tangga mengenai media masih pada pengetahuan jenis, kategori, fungsi, dan pengaruh media televisi. Pengetahuan tentang efek negatif televisi pada Ibu rumah tangga masih terbatas pada efek yang terjadi pada orang lain, sementara efek pada diri sendiri tidak disadari. Pemahaman tentang efek televisi pada Ibu rumah tangga lebih ditekankan pada efek yang bersifat behavioral, sementara efek kognitif tidak mendapat perhatian yang khusus. Pengetahuan efek yang terbatas tersebut juga berpengaruh pada bagaimana Ibu rumah tangga melakukan pengarahan pada anak usia dini. Praktik literasi media dalam lingkungan keluarga dapat dilakukan dengan berbagai bentuk seperti mediasi aktif, mediasi restrictive, mediasi co-viewing. Mediasi yang dilakukan Ibu rumah tangga akan memberikan kontribusi anak dalam mengakses, menilai dan memutuskan tentang tayangan TV yang bermanfaat, sehingga mengurangi dampak negatif pada anak. en_US
dc.subject literasi media en_US
dc.subject ibu rumah tangga en_US
dc.subject media parenting en_US
dc.subject anak usia dini en_US
dc.subject menonton televisi en_US
dc.title Analisis Literasi Media Ibu Rumah Tangga Dalam Media Parenting Pada Anak Usia Dini Menonton Televisi Di Kecamatan Karang Baru Kabupaten Aceh Tamiang en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Advanced Search

Browse

My Account