dc.description.abstract |
Pendidikan merupakan faktor utama dalam upaya memajukan bangsa. Secara
keseluruhan, pendidikan merupakan bagian dari kemajuan suatu negara. Metode
inkuiri dapat digolongkan sebagai metode yang relatif baru yang ditawarkan oleh
para ahli pendidikan. Metode inkuiri ini dinilai relevan saat ini, karena fungsinya
benar-benar dapat memantik kreativitas siswa dalam aktivitas berpikir dan
menalar.Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Lokasi penelitian ini
dilaksanakan di SMP SWASTA YP UTAMA Jalan Suluh No. 80A, Sidorejo
Hilir, Kec. Medan Tembung, Kota Medan, Tujuan penelitian ini ialah untuk
mengetahui bagaimana pengaruh metode inkuiri terhadap hasil belajar siswa di
SMP YP Utama. Penelitian metode inkuiri dengan bantuan audio visual ini
memberikan pengaruh terhadap hasil belajar siswa SMP YP UTAMA dengan
rata-rata nilai posttest (setelah menggunakan metode) sebesar 77 sedangkan ratarata
nilai pretest (sebelum menggunakan metode tersebut) adalah 77. metode)
mempunyai nilai rata-rata sebesar 58. Hasil hipotesis dengan menggunakan uji-uji
menunjukkan bahwa hasil sampel menunjukkan nilai signifikansi T-2tailed
<0,001<0,05 sehingga sesuai dengan dasar pengambilan keputusan. Ho ditolak.
Sedangkan nilai thitung -4,627 < ttabel sebesar 2,021 maka Ho diterima. |
en_US |