Abstract:
Keberhasilan suatu bank dalam berkompetisi era digital sangat tergantung pada
kualitas pelayanan dan perkembangan teknologi informasi yang dapat
mempengaruhi minat nasabah dalam melakukan transaksi. Penelitian ini bertujuan
untuk mengetahui pengaruh kualitas perkembangan ICT dan kualitas pelayanan
secara parsial dan simultan terhadap minat menjadi nasabah tabungan di Bank
Sumut Unit Syari’ah Brigjend Katamso Medan yang dilaksanakan pada bulan Mei Juli 2022. Penelitian ini menggunakan metode dekriptif verifikatif melalui
pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian adalah seluruh nasabah Bank
Sumut Syariah Brigjend Katamso Medan yang berjumlah 2.685 nasabah dengan
sampel penelitian sebanyak 44 nasabah yang diperoleh melalui teknik accidental
sampling. Pengumpulan data penelitian menggunakan angket tertutup dan studi
dokumentasi dengan teknik analisis data menggunakan analisis regresi linear
berganda meliputi Uji Hipotesis (Uji-t dan Uji-F) dan Koefisien Determinasi. Hasil
penelitian menunjukkan secara parsial kualitas perkembangan ICT berpengaruh
positif dan signifikan terhadap minat menjadi nasabah tabungan di Bank Sumut
Unit Syariah dengan nilai thitung 2,152 > ttabel 2,0195. Selanjutnya, secara parsial
kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat menjadi
nasabah tabungan di Bank Sumut Unit Syariah dengan nilai thitung 3,776 > ttabel
2,0195. Sementara secara simultan kualitas perkembangan ICT dan kuliatas
pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat menjadi nasabah
tabungan di Bank Sumut Unit Syariah Brigjend Katamso Medan yang dibuktikan
melalui nilai Fhitung 112,42 > Ftabel 3,22 dengan koefisien determinasi sebesar 84,6%.