Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/9576
Title: Pengaruh Berbagai Mulsa Organik Dan Bokashi Kulit Jengkol Terhadap Pertumbuhan Dan Produksi Cabai Merah (Capsicum Annum L.)
Authors: Sulaiman
Keywords: mulsa;Bokashi kulit jengkol, cabai.
Issue Date: 14-Aug-2018
Abstract: Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Agustus sampai dengan bulan September 2017 di lahan Desa Wonosari, Kecamatan Tanjong Morawa, Provinsi Sumatera Utara, dengan ketinggian tempat ± 27 m dpl. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) faktorial dengan dua faktor, yaitu fator pemberian Berbagai Mulsa (M) yaitu M1 serbuk gergaji, M2 blotong tebu, M3 jerami padi. Faktor kedua yaitu pemberian Bokashi kulit jengkol (K) yaitu K0 kontrol, K1 10 ton/ha (2 kg/plot), K2 20 ton/ha (4 kg/plot) dan K3 30 ton/ha (6 kg/plot). Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi berbagai mulsa memberikan pengaruh nyata terhadap parameter pengamatan tinggi tanaman 5 MST, sedangkan untuk aplikasi pupuk bokashi kulit jengkol tidak memberikan pengaruh nyata terhadap semua parameter pengamatan. Untuk interaksi pemberian berbagai mulsa dan pupuk bokashi kulit jengkol tidak berpengaruh terhadap semua parameter pengamatan
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/9576
Appears in Collections:Agrotechnology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
SKRIPSI SULAIMAN.pdf629.08 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.