Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/9422
Title: Pertumbuhan dan Produktivitas Jamur Tiram (Plaerotus oestratus) Pada Media Tanam Campuran Berbeda Dan Penambahan Air Cucian Beras
Authors: Dalimunthe, Fitra Kurniawan
Keywords: Produktivitas Jamur Tiram
Issue Date: 20-Oct-2018
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pertumbuhan dan produksi jamur tiram terhadap pemberian media tanam campuran berbeda dan penambahan air cucian beras. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap faktorial, dengan tiga ulangan terdiri atas dua faktor yang diteliti, yaitu Media tanam campuran berbeda (M) dengan 4 taraf terdiri dari M1 (serbuk kelapa 150 g + Ampas Kopi 25 g), M2 (serbuk kelapa 150 g + ampas kopi 50 g), M3 (serbuk kelapa 150 g + ampas kopi 75 g) dan M4 (serbuk kelapa 150 g + ampas kopi 100 g) faktor kedua yaitu penambahan air cucian beras (L) dengan 4 taraf terdiri dari L0 (kontrol), L1 (50 ml), L2 (100 ml), dan L3 (150 ml). Parameter yang diukur adalah persentase baglog menghasilkan, umur mulai panen, panjang tangkai, jumlah tudung, diameter tudung, bobot segar dan rasio efisiensi biologi. Data hasil pengamatan dianalisis dengan menggunakan analisis of varians dan menunjukkan bahwa perlakuan tunggal media tanam campuran berbeda dan penambahan air cucian beras maupun kombinasi kedua perlakuan memberikan pengaruh tidak nyata terhadap semua parameter yang diukur
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/9422
Appears in Collections:Agrotechnology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
SKRIPSI.pdf2.35 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.