Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/8556
Title: Kajian Efektifitas Polisi Tidur (Road Hump) Dalam Mereduksi Kecepatan Lalu Lintas Jalan T. Amir Hamzah Dan Jalan Pembangunan
Authors: Saputra, Muhammad Aditya
Keywords: pengendali kecepatan;polisi tidur (road humps)
Issue Date: Mar-2018
Abstract: Salah satu rekayasa lalu lintas yang berfungsi sebagai alat pengendali kecepatan lalu lintas adalah polisi tidur (road humps). Polisi tidur atau jendulan melintang (road humps)adalahpeninggian melintang permukaan jalan yang digunakan untuk mengendalikan kecepatan kendaraan.Fasilitas polisi tidur dikenal dengan berbagai jenis, diantaranya Speed Bump, Speed Hump, dan Speed Tables (Flat Top Speed Hump).Dalam penelitian ini, dianalisis efektifitas pemasangan polisi tidur (road humps) dalam mengurangi kecepatan lalu lintas. Lokasi penelitian adalah pada ruas Jl. T. Amir Hamzah dan Jl. Pembangunan. Pada kedua ruas jalan tersebut terbagi beberapa titik lokasi penelitian untuk membedakan data kecepatan pada lokasi terdapat fasilitas polisi tidur dengan yang tidak terdapat fasilitas polisi tidur. Metode penelitian ini meggunakan metode survei kecepatan setempat yaitu dengan mengukur kecepatan kendaraan roda empat (mobil penumpang) dan roda dua (sepeda motor) sebelum dan setelah melewati polisi tidur (road humps). Dari hasil pengujian di atas diperoleh hasil kecepatan kendaraan yang berkurang pada masing-masing lokasi penelitian. Pada lokasi Jl. T. Amir Hamzah kecepatan ratarata berkurang sampai 12,613 km/jam (dari 28,326 km/jam menjadi 15,713 km/jam). Hal tersebut menunjukkan hasil yang tidak efektif karena kecepatan rata-rata berkurang menjadi 15,713 km/jam. Dinyatakan efektif apabila kecepatan rata-rata berkurang menjadi ≤ 8 km/jam.
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/8556
Appears in Collections:Civil Engineering

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
SKRIPSI MUHAMMAD ADITYA SAPUTRA.pdf3.12 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.