Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/4251
Title: Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Keputusan Masyarakat untuk Menggunakan Pembiayaan Dana Pensiun Pada Bank Mandiri Syariah KCP Medan Petisah
Authors: Rahman, Leo
Keywords: Faktor Religi;Faktor Pelayanan;Faktor Promosi,;Pembiayaan Dana Pensiun
Issue Date: 20-Mar-2019
Abstract: Penelitian ini dibuat karena Bank Mandiri Syariah kurang melakukan promosi secara langsung yang hanya menggunakan brosur. Hal ini berimbas pada produk itu sendiri sehingga masyarakat tidak mengetahui adanya produk dana pensiun. Rumusan masalah yang diteliti adalah apakah ada pengaruh faktor religi, pelayanan dan promosi terhadap keputusan masyarakat menggunakan pembiayaan dana pensiun pada Bank Mandiri Syariah KCP Medan Petisah dan Bagaimana pengaruh faktor religi, pelayanan dan promosi terhadap keputusan masyarakat menggunakan pembiyaan dana pensiun pada Bank Mandiri Syariah KCP Medan Petisah. Penelitian skripsi ini merupakan jenis penelitian kuantitatif. Dengan teknik pengumpulan data berupa kuisioner, teknik pengumpulan data berupa kuisioner yang disebarkan kepada 57 responden. Dalam menganalisis data peneliti menggunakan analisis data regresi berganda dengan langkah-langkah berupa uji asumsi klasik, pengujian hipotesis, uji validitas, uji reliabilitas, koefisien determinasi, regresi linear berganda. Hipotesis dalam penelitian ini adalah faktor religi, pelayanan dan promosi berpengaruh positif dan signifikan secara simultan dan parsial terhadap pembiayaan dana pensiun pada Bank Mandiri Syariah KCP Medan Petisah. Hasil dari penelitian ini, menunjukkan bahwa berdasarkan uji f, faktor religi, pelayanan dan promosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan masyarakat untuk menggunakan pembiayaan dana pensiun pada Bank Mandiri Syariah KCP Medan Petisah. Dan berdasarkan Uji t, faktor religi, pelayanan dan promosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap pembiayaan dana pensiun pada Bank Mandiri Syariah KCP Medan Petisah
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/4251
Appears in Collections:Syariah banking



Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.