Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/3564
Title: Prosedur Penyelenggaraan Sistem Kliring Nasional Bank Indonesia di PT. Bank Sumut Kantor Cabang Syariah Medan
Authors: MATONDANG, NURHIDAYAH
Matondang, Nurhidayah
Keywords: Sistem Kliring
Issue Date: 20-Sep-2019
Abstract: Penelitian ini dibuat karena adanya beberapa kelemahan sistem kliring seperti kesalahan atau kelalaian dalam proses kliring, adanya pembatalan transaksi oleh penyelenggara kliring, adanya error enconding, terjadinya gangguan pada sistem komputer. Rumusan masalah yang diteliti adalah bagaimana penerapan sistem kliring di PT. Bank Sumut Kantor Cabang Syariah Medan dan bagaimana prosedur penyelenggaraan sistem kliring nasional Bank Indonesia di PT. Bank Sumut Kantor Cabang Syariah Medan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan sistem kliring di PT. Bank Sumut Kantor Cabang Syariah Medan dan untuk mengetahui prosedur penyelenggaraan sistem kliring nasional Bank Indonesia di PT. Bank Sumut Kantor Cabang Syariah Medan. Jenis penelitian yang penulis gunakan adalah penelitian kualitatif. Penelitian kualitatif adalah data yang berbentuk kata-kata atau yang berwujud pernyataanpernyataan verbal dalam bentuk angka. Penelitian kualitatif ini bersifat deskriftif analisis. Hasil penelitian yang diperoleh yaitu penerapan sistem kliring di PT. Bank Sumut Kantor Cabang Syariah Medan telah dilaksanakan dengan cukup baik,artinya pelaksanaannya sesuai dengan prosedur-prosedur yang telah ditetapkan oleh Sistem Kliring Nasional Bank Indonesia (SKNBI). Prosedur penyelenggaraan Kliring Nasional Bank Indonesia di Bank Sumut Syariah dimulai dari penginputan data kliring elektronik kliring penyerahan yang meliputi: Kegiatan ditempat peserta, Kegiatan di tempat Penyelenggara serta Kegiatan di kantor Peserta setelah menerima Warkat dan laporan hasil proses Kliring dari penyelenggara. Setelah kliring penyerahan lalu dilakukan Kliring pengembalian (Retur) yaitu Kegiatan di Kantor Peserta dan kegiatan di tempat penyelenggara
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/3564
Appears in Collections:Syariah banking



Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.