Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/24119
Title: POLA KOMUNIKASI GURU DALAM MENGAJARKAN AKSARA SIMALUNGUN DI SD 094126 NAGA DOLOK
Authors: PITRI, INDRIANI
Keywords: Komunikasi persuasif;pola komunikasi;guru dan aksara simalungun
Issue Date: 22-May-2024
Abstract: Guru berperan sebagai pendidik di sekolah, bertugas memberikan pengetahuan, kemampuan, dan nilai kepada siswa serta membimbing mereka dalam proses pembelajaran. Komunikasi merupakan proses penting dalam belajar mengajar, di mana guru harus memilih media pembelajaran yang efektif untuk mengelola interaksi dengan siswa. Pendidikan berbasis kearifan lokal membutuhkan proses pengumpulan dan penerapan kearifan lokal dalam pembelajaran, seperti aksara Simalungun dalam konteks Budaya Batak. Berdasarkan hal ini, rumusan masalah yang hendak dikaji dalam skripsi ini, yaitu Bagaimana pola komunikasi guru dalam memberikan pembelajaran bahasa daerah aksara simalungun kepada siswa SD 094126 yang tinggal di ruang lingkup atau lingkungan yang mayoritasnya suku jawa. Adapun tujuan dari penelitian ini ialah adalah untuk mengetahui bagaimana cara guru dalam mengajarkan pengetahuan kearifan lokal bahasa budaya aksara simalungun kepada siswa sekolah dasar. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah data berdasarkan hasil observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisa data pada penelitian ini menggunakan analisa interaktif. Hasil dari penelitian yang peneliti lakukan, peneliti menemukan bahwa bentuk komunikasi yang digunakan ialah intensitas komunikasi berupa frekuensi komunikasi dan durasi komunikasi seta menggunakan komunikasi satu rah dan komunikasi dua arah.
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/24119
Appears in Collections:Communication Studies

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
SKRIPSI PITRI INDRIANI.pdf3.22 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.