Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/21937
Title: Penerapan Metode Pembelajaran Socrates Untuk Meningkatkan Dialektika Siswa Pada Mata Pelajaran PKN Kelas V di SD Negeri 01 Rantau Selatan
Authors: Hasibuan, Yuni Mardiana Putri
Keywords: Metode Socrates;Mata Pelajaran PPKn;Dialektik
Issue Date: 4-Sep-2023
Publisher: UMSU
Abstract: Pendidikan adalah semua pengetahuan tentang belajar yang terjadi sepanjang hidup di semua tempat dan situasi yang berdampak positif bagi pertumbuan setiap individu. Kegiatan pembelajaran merupakan inti dari semua proses pendidikan di sekolah. Kegiatan pembelajaran terjadi melalui interaksi antara guru dan siswa untuk mencapai tujuan pembelajaran. Metode pembelajaran yang mampu memfasilitasi siswa untuk berdialektika yaitu metode Socrates karena memberikan banyak kesempatan untuk mengembangkan kemampuan berpikir siswa melalui proses tanya-jawab. Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui apakah metode pembelajaran Socrates dapat meningkatkan dialektika dan Untuk mengetahui bagaimana penerapan metode pembelajaran Socrates pada mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan di Kelas V SDN 01 Rantau Selatan. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (classroom action research). Penerapan metode Socrates dapat meningkatkan Dialektika Siswa Kelas V SD Negeri 01 Rantau Selatan. Berhasilnya penerapan metode Socrates pada mata pelajaran PKN, diketahui bahwa adanya peningkatan dialektika siswa dari siklus I ke siklus II. Pada siklus I rata-rata hasil dialektika siswa adalah 69 Kategori sedang. Sedangkan hasil dialektika siswa pada siklus II dengan rata-rata 76 atau dengan kategori Tinggi Adapun persentase ketuntasan belajar yang diperoleh siswa pada siklus sebesar 63%, sedangkan pada siklus kedua sebesar 90%
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/21937
Appears in Collections:Primary Teacher Education

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
SKRIPSI FINISH YUNI MARDIANA PUTRI HASIBUAN.pdf5.68 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.