Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/19824
Title: PENCEGAHAN TINDAK PIDANA PROSTITUSI ONLINE PADA APLIKASI WECHAT
Authors: SIAHAAN, ACHMAD ANGGA SATRIA
Keywords: tindak pidana prostitusi online;aplikasi wechat
Issue Date: 25-Nov-2022
Abstract: Penelitian yang dilakukan adalah penelitian hukum yang bersifat deskriptif analisis dan menggunakan jenis penelitian yuridis normatif dengan mengolah data dari bahan hukum primer, bahan hukum sekunder dan bahan hukum tersier, dan juga penelitian ini mengelola data yang ada dengan menggunakan analisis kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian dipahami bahwa Bentuk tindak pidana prostitusi online melalui aplikasi wechat yang dilakukan mucikari melalui media sosial facebook dan kemudian dilanjutkan melalui wechat yang nantinya mucikari mengatur pertemuan di suatu tempat antara pemesan dengan PSK tersebut. Upaya pencegahan tindak pidana prostitusi online pada aplikasi wechat melalui 2 sarana yakni sarana penal dan sarana non penal. Sedangkan upaya-upaya yang telah dilakukan Polres Padangsidimpuan meliputi 3 upaya yakni: upaya preventif berupa himbauan kepada masyarakat luas terkait penyebaran prostitusi online serta membangun kerjasama agar mengungkap kasus tersebut, upaya represif berupa menerima laporan tentang terjadinya tindak pidana prostitusi online dan menindaklanjuti hal tersebut berdasarkan undang-undang yang mengatur serta upaya pre-emtif berupa sosialisasi-sosialisasi ke masyarakat dengan bekerjasama dengan dinas terkait mengenai pencegahan prostitusi online di kalangan masyarakat. Faktor penghambat yang mempengaruhi upaya pencegahan tindak pidana prostitusi online pada aplikasi wechat yaitu berupa cara/modus si pelaku yang sering menggunakan akun-akun yang tidak jelas dan juga sering sekali mengganti-ganti nomor telepon membuat penyidikan sedikit lebih lama. Selain itu, juga masalah kekurangan Sumber Daya Manusia (SDM) di dalam kepolisian itu sendiri dalam mengungkap modus prostitusi online yang tentu erat kaitannya dengan penggunaan cyber serta anggaran untuk mengungkap kasus prostitusi online yang berkenaan dengan cyber crime tersebut.
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/19824
Appears in Collections:Legal Studies

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
SKRIPSI ACHMAD ANGGA SATRIA SIAHAAN.pdfFull Text631.34 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.