Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/19532
Title: ANALISIS PERBANDINGAN BIAYA BEKISTING ANTARA BEKISTING MULTIPLEK DAN BEKISTING TEGOFILM PADA KOLOM PERANCANAAN GEDUNG MULTIFUNGSI UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA UTARA DENGAN METODE AHSP 2016
Authors: MUHAMMAD, AL FAJAR
Keywords: Bekisting;Mutiplek
Issue Date: 21-Nov-2022
Abstract: Teknologi dalam dunia konstruksi di Indonesia berkembang semakin pesat yang ditandai dengan semakin banyaknya inovasi dalam pelaksanaan proyek konstruksi gedung bertingkat. Aplikasi teknologi yang digunakan adalah pada material bekisting. Pembangunan gedung bertingkat saat ini sudah mulai banyak di bangun,di antaranya pembangunan kampus. Salah satunya adalah pembangunan gedung multifungsi Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara. Untuk pekerjaan perancanaan pembangunan Gedung multifungsi Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara pihak perancana menggunakan material multiplek,Padahal saat ini sudah ada teknologi material baru seperti tegofilm. Adapun yang melatar belakangi penulis tertarik untuk membuat skripsi ini adalah untuk mencari selisih biaya antara kedua material tersebut dan menentukan material yang lebih ekonomis. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian analisis dengan teknik mengumpulkan data dan melalui studi lapangan meliputi observasi dan di dapatkan dari sejumlah laporan dan dokumen yang telah di susun oleh pihak proyek. Lokasi penelitian ini berada di kota Medan Provinsi Sumatera Utara Jln.Mukhtar Basri No.3. Proyek Perancaan Pembangunan Gedung Multifungsi Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara. Hasil akhir dari penelitian menunjukan bahwa analisis perhitungan biaya bekisting kolom pada perancanaan pembangunan Gedung Multifungi Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara menggunakan multiplek lebih murah 5% dari penggunaan material tegofilm. Untuk total biaya bekisting kolom menggunakan multiplek sebesar Rp 1.434.562.915,92, Menggunakan tegofilm sebesar Rp 1.441.440.562,16 dan selisih dari keduanya sebesar Rp 6.877.646,24. Maka dengan selisih dari penggunaan kedua material tersebut maka di dapatlah material yang lebih ekonomis yaitu material multiplek.
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/19532
Appears in Collections:Civil Engineering

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
SKRIPSI AL FAJAR MUHAMMAD 1807210123.pdfFull Text7.24 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.