Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/1819
Title: Upaya Meningkatkan Rasa Percaya Diri Pada Anak Melalui Kegiatan Bermain Aktif Di Ra Al-Islam
Authors: Lubis, Fitriyanti
Keywords: Rasa Percaya Diri;Bermain Aktif
Issue Date: 20-Feb-2018
Abstract: Rumusan masalah pada penelitian tindakan kelas ini adalah pakah kegiatan bermain aktif dapat meningkatkan rasa percaya diri pada anak di RA Al-Islam. Tujuan yang akan dicapai dalam penelitian tindakan kelas ini adalah untuk meningkatkan rasa percaya diri pada anak melalui kegiatan bermain aktif di RA Al-Islam. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan dua siklus dimana tiap siklus terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Sumber data utama penelitian adalah lembar observasi kemampuan anak dan kemampuan guru. Subjek penelitian adalah 17 anak kelompok B di RA Al-Islam Tahun Ajaran 2018/2019. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa penerapan metode kegiatan bermain aktif dapat meningkatkan rasa percaya diri anak pada kelompok B di RA Al-Islam Medan. Peningkatan rasa percaya diri tersebut dapat dilihat dari hasil data observasi yang diperoleh setiap siklus mengalami peningkatan. Sebelum tindakan ketuntasan rasa percaya diri anak pada kriteria kurang sebesar 27,94 % dan mulai berkembang pada kriteria cukup yaitu 49,75% pada siklus I. Ketuntasan rasa percaya diri anak meningkat pada kriteria baik pada siklus II yaitu 72,06 % dan berkembang baik sekali pada siklus III dengan nilai 92,65 % sehingga pembelajaran dapat dikatakan berhasil karena 92,65% dari 17 jumlah anak di RA Al-Islam Medan telah mencapai indikator rasa percaya diri anak. Dari kegiatan awal sampai akhir dibiasakan anak untuk aktif, dan berani melakukan kegiatan yang ada dalam pembelajaran. Dengan demikian semua anak mempunyai kesempatan yang sama untuk mengembangkan rasa percaya diri mereka, sehingga rasa percaya diri pada masing-masing anak dapat meningkat.
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/1819
Appears in Collections:Early Childhood Islamic Education



Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.